Apakah Sebelum Salat Idul Adha Harus Makan Dulu? Simak Penjelasan Berikut Ini

Apakah Sebelum Salat Idul Adha Harus Makan Dulu? Simak Penjelasan Berikut Ini

Penjelasan Apakah Sebelum Salat Idul Adha Harus Makan Dulu?-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Idul Adha 1445 H/2024 M jatuh pada tanggal 17 Juni 2024.

Masih menjadi perdebatan apakah sebelum salatIdul Adha harus makan atau justru berpuasa?

Jika pada Idul Fitri disarankan untuk makan terlebih dahulu sebelum melaksanakan salat Id, apakah hal yang sama berlaku untuk Idul Adha? 

Apakah kita harus makan sebelum melaksanakan salat Idul Adha?

BACA JUGA:25 Ucapan Hari Raya Idul Adha 2024 untuk Keluarga, Teman-teman, WhatsApp dan Media Sosial

BACA JUGA:Jangan Salah, Ini Niat dan Tata Cara Salat Idul Adha

Berikut penjelasannya.

Informasi dari Bimas Islam Kemenag menyebutkan bahwa terdapat perbedaan pendapat di kalangan ulama mengenai ketentuan makan sebelum melaksanakan salat Idul Adha pada tanggal 10 Zulhijah.

Menurut ulama Syafiiyah, dianjurkan untuk tidak makan atau imsak sebelum melaksanakan salat Idul Adha, terlepas dari apakah seseorang akan berkurban atau tidak.

Anjuran ini lebih berkaitan dengan pelaksanaan salat Idul Adha itu sendiri.

Nabi Muhammad SAW tidak pergi ke lapangan untuk melaksanakan salat Idul Fitri sebelum makan terlebih dahulu. 

BACA JUGA:Masyarakat Jambi Antusias Ikuti Safety Riding FOMO Bersama Honda Sinsen

BACA JUGA:Zodiak Tak Mudah Dipengaruhi Orang Lain, Cerdas dan Punya Pendirian

Namun, pada hari Idul Adha, beliau tidak makan hingga selesai melaksanakan salat. Oleh karena itu, ulama Syafiiyah mengaitkan anjuran tidak makan pada hari Idul Adha dengan pelaksanaan salat, bukan dengan kurban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: