Resep Bistik Daging Sapi Sederhana, Olahan Daging Kurban Idul Adha

Resep Bistik Daging Sapi Sederhana, Olahan Daging Kurban Idul Adha

Resep bistik daging kurban Idul Adha-Foto : ilustrasi-Net

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID  - Hari Raya Idul Adha ini pastinya Anda akan banyak menerima daging kurban. Ada banyak jenis makanan yang bisa Anda buat untuk disajikan bersama keluarga tercinta.
 
Sebab, Daging merupakan salah satu bahan makanan yang enak dimasak apa saja karena dagingnya gurih dan tidak berbau.
 
 Tinggal kita menyesuaikan selera saja, ingin mengolah daging sapi menjadi menu apa. Ada banyak resep daging sapi yang patut dicoba 
 
Salah satunya adalah bistik daging sapi yang bisa  menjadi salah satu makanan yang g bisa Anda coba buat. Berikut resep dan cara membuatnya :
 
 
 
Bahan:
500 g daging sapi
1 buah bawang bombai
1 buah kentang besar
5 sdm kecap manis
5 cm kayu manis
2 bunga lawang
2 sdm gula merah
1 sdt kaldu bubuk
Garam secukupnya
Air secukupnya
 
Bumbu halus:
12 siung bawang merah
6 siung bawang putih
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
 
 
 
Cara membuat:
 
Cuci bersih daging sapi. Rebus air hingga mendidih, masukkan daging. Rebus selama 30 menit atau cukup matang.
 
Daging bisa juga dipresto selama 30 menit jika ingin cepat empuk.
 
Iris tipis daging sapi, pukul-pukul dengan ulekan (jika tidak dimasak presto), agar seratnya longgar sehingga bumbu cepat meresap dan daging empuk.
 
Kupas kentang, potong-potong lalu goreng hingga matang. Sisihkan. 
 
Panaskan minyak secukupnya. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan kayu manis dan bunga lawang. Tumis hingga bumbu matang.
 
 
 
Masukkan daging sapi, tuang air secukupnya. Besarkan api, masak hingga mendidih.
 
Masukkan gula merah, kecap manis, garam dan kaldu bubuk. Aduk rata.
 
Masukkan kentang goreng, lanjutkan memasak hingga bumbu meresap dan daging empuk sambil sesekali diaduk agar matangnya merata.
 
Jika kuah sudah mengental dan berkurang, angkat dan sajikan.
 
Nikmati bistik daging sapi sederhana dengan nasi hangat. Jika suka pedas, boleh sajikan dengan sambal rawit. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: