Apple Optimis Capai Target Produksi iPhone 220 Juta Unit Hingga Akhir Tahun

Apple Optimis Capai Target Produksi iPhone 220 Juta Unit Hingga Akhir Tahun

Apple Optimis bisa kejar target produksi iPhone 200 juta hingga akhir tahun. Foto : Apple--

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Apple optimis target penjualan Iphone tercapai hingga akhir tahun 2022.
 
Pada tahun ini,Apple telah 
menetapkan target produksi iPhone sebanyak 220 juta unit hingga akhir tahun ini.
 
Target produksi tersebut tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Meskipun ada kendala rantai pasokan yang dihadapi Apple, namun target tersebut akan di segera dipenuhi.
 
 
 
Beberapa analis Apple memperkirakan target produksi mencapai 240 juta unit.
 
Namun, prediksi itu agak sulit tercapai mengingat industri seluler telah mengalami awal yang sulit untuk tahun ini dan perkiraan produksi turun secara keseluruhan.
 
Beberapa produk, termasuk Mac terbaru seharusnya memiliki permintaan yang tinggi dan tidak terkendala jika tidak ada masalah lockdown dan pembatasan Covid-19.
 
Kuartal keempat 2022 menjadi momen bagi Apple yang diharapkan memberi kinerja positif mengingat rencana perilisan seri terbaru, iPhone 14.
 
Apple dilaporkan telah memberi tahu pemasoknya bahwa perusahaan masih ingin memenuhi target produksi iPhone hingga 220 juta unit.
 
 
 
Sebagian besar didorong oleh model iPhone 14 baru yang diharapkan bisa rilis di musim gugur meskipun terkendala di China yang sedang menerapkan status lockdown.
 
Ponsel itu diharapkan membawa pembaruan yang lebih banyak dibandingkan generasi sebelumnya seperti dikutip dari jpnn.com.
 
Adapun pembaruan yang diharapkan bisa datang dari kamera, layar, desain layar, hingga kecanggihan chipset-nya. (viz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: