MUARO JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Jelang Pemilu 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Muaro Jambi, telah melakukan penghitungan dan penyortiran sejumlah logistik pemilu yang telah diterima KPU.
Dari hasil tersebut KPU menemukan puluhan kotak suara yang rusak, dari 6.502 kotak, setidaknya ada sebanyak 75 kotak yang rusak.
Tak hanya kotak suara, KPU juga menemukan bilik suara yang rusak, dari 5.184 bilik, ada sebanyak 5 unit yang rusak
BACA JUGA:Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto Sambangi SMK 1 Tebo, Ini yang Disampaikan
BACA JUGA:5 Shio yang Selalu Menghargai Orang Lain
Puluhan kotak suara yang rusak akibat robek akan dilaporkan ke KPU Provinsi Jambi agar segera diganti.
Ketua KPU Muaro Jambi Al-Muttaqin mengatakan, puluhan kotak suara dan bilik suara yang robek diduga disebabkan tali pengikat selama dalam perjalanan menuju ke Kantor KPU.
"Kotak suara dan bilik suara yang berbahan karton duplek mengalami kerusakan karena robek. Kemungkinan disebabkan pada saat pengikatan diatas truk menuju ke kpu," ujarnya.
BACA JUGA:Hidup Sederhana, Ini 5 Zodiak Kaya Raya tapi Tidak Sombong
BACA JUGA:PETI di Sungai Batang Pelepat Kabupaten Bungo Masih Beroperasi, Warga Mulai Resah
Sementara itu untuk keamanan logistik di KPU pihak kepolisian akan menjaga selama 24 jam. *