2 Prajurit TNI Terima Penghargaan dari Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad, Ini Kontribusi Mereka

2 Prajurit TNI Terima Penghargaan dari Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad, Ini Kontribusi Mereka

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad memberikan apresiasi terhadap 2 prajurit TNI yang punya inovasi dan kontribusi untuk masyarakat.-ist/jambi-independent.co.id-penrem 042/gapu

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Upacara bendera yang berlangsung pada 17 Juni 2024 di Korem 042/Gapu mencatat momen berharga yang penuh dengan rasa hormat dan kebanggaan.

Dilaksanakan pada Rabu 19 Juni 2024, upacara tersebut tidak hanya menjadi ajang rutin, tetapi juga menjadi wujud apresiasi terhadap dedikasi prajurit dan PNS Korem 042/Gapu dalam menumbuhkan semangat nasionalisme.

Dalam upacara yang dipimpin oleh Danrem 042/Garuda Putih, Brigjen TNI Rachmad, menyampaikan amanat dari Pangdam II/Sriwijaya, Mayjen TNI Naudi Nurdika.

Dalam amanat tersebut, Pangdam mengungkapkan penghargaan yang tinggi kepada para prajurit dan PNS yang telah menjalankan tugas dengan baik, baik di medan operasi, wilayah terpencil, maupun di perbatasan.

BACA JUGA:Dinyatakan Memenuhi Syarat Verifikasi Administrasi, Madel-M Noor Siap Ikuti Tahapan Verifikasi Faktual

BACA JUGA:KPU Kabupaten Bungo Butuh 982 Pantarlih, Ini Tugas-tugasnya

Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas pengabdian tanpa henti yang telah ditunjukkan oleh para prajurit.

Brigjen TNI Rachmad juga menyoroti pentingnya pengawasan terhadap realisasi program kerja dan anggaran tahun 2024.

Hal ini bertujuan agar semua kegiatan dapat berjalan tepat waktu dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

Transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan anggaran dan program kerja menjadi kunci utama keberhasilan Korem 042/Gapu dalam mencapai target-target strategis.

BACA JUGA:Mulai Hanya Rp 1,8 Juta Saja, Dapatkan New Honda Vario 125 Sekarang

BACA JUGA:Regulasi yang Tepat untuk Koperasi yang Kuat di Indonesia

Usai upacara, Brigjen TNI Rachmad memberikan apresiasi secara langsung kepada dua prajurit yang menunjukkan dedikasi luar biasa.

Serma M Saleh mendapatkan penghargaan atas inovasinya dalam membantu masyarakat dengan menimbun jalan menggunakan dana pribadinya di Desa Mekar Jaya, Kabupaten Muaro Jambi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: