Soal Pipa Minyak di Mestong Muaro Jambi Bocor, Ini Penjelasan Pertamina

Soal Pipa Minyak di Mestong Muaro Jambi Bocor, Ini Penjelasan Pertamina

Pipa Minyak di Mestong Muaro Jambi Bocor-Ist/jambi-independent.co.id-Humas Pertamina

Penanganan oil spill (tumpahan minyak) ini merupakan upaya meminimalisir dampak terhadap lingkungan.

Aksi illegal tapping ini tidak hanya merugikan negara, dalam hal ini Pertamina EP Jambi Field. Namun juga merugikan dan membahayakan masyarakat juga lingkungan.

BACA JUGA:Daftar Pinjaman KUR Mandiri 2024 dari Rp 50 Juta hingga RP 200 Juta

BACA JUGA:Daftar Pinjaman KUR BRI 2024 Mulai Rp 10 Juta hingga Rp 50 Juta, Cek Syarat Lengkapnya

Kebocoran yang diakibatkan dari sambungan pipa illegal tersebut mencemari kolam warga. Bau menyegat juga dirasakan di lokasi kejadian.

Oleh karena itu, apabila ada kerusakan lingkungan maupun warga yang dirugikan akibat kejadian pencurian minyak ini, Pertamina EP Jambi Field membuka musyawarah untuk dilakukan perbaikan bersama. 

Pelaporan ke pihak yang berwajib akan ditindaklanjuti dengan investigasi secara komprehensif.

Kerjasama juga diharapkan dari warga sekitar untuk menjaga bersama aset negara dan lingkungannya.

“Kami berkoordinasi dengan polisi untuk mengamankan lokasi kejadian. Juga menghimbau warga untuk tidak membuat api agar terlebih dahulu karena dikhawatirkan akan menyambar ke minyak,” tutup Yusnirizal.

Diberitakan sebelumnya, kebocoran pipa minyak milik PT Pertamina EP Field Jambi terjadi di Desa Sebapo, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, pada Senin, 21 Mei 2024. 

Insiden ini mencemari Kolam Pemancingan Diva di RT 03, menyebabkan kerugian signifikan bagi pemilik kolam.

Kerugian yang dialami oleh Kolam Pemancingan Diva diperkirakan mencapai jutaan rupiah. 

Hingga kini, proses penyedotan minyak mentah dari kolam masih berlangsung, dilakukan oleh mobil dari Pertamina Hulu Rokan Zona 1 dan PT Joo Putra Pertama.

BACA JUGA:Xavi Resmi Dipecat Oleh Barcelona, Laporta Sudah Siapkan Pengganti

BACA JUGA:7 Manfaat Lobak yang Jarang Diketahu, Ternyata Sebagai Pengontrol Gula Darah!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: