Polisi Buru Pembunuh Rangga, Pasien yang Meninggal Dunia di Rumah Sakit Islam Arafah Jambi

Polisi Buru Pembunuh Rangga, Pasien yang Meninggal Dunia di Rumah Sakit Islam Arafah Jambi

Kaca pintu Rumah Sakit Islam Arafah Jambi, yang dirusak oleh keluarga pasien baru-baru ini. -ist/jambi-independent.co.id-

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Polisi langsung turun ke Rumah Sakit Islam Arafah Jambi, terkait pengerusakan kaca pintu yang terjadi Sabtu 21 Januari 2023 dini hari.

Anggota Satreskrim Polresta Jambi pun langsung melakukan penyelidikan lapangan, terkait penyebab luka tusuk yang diderita Rangga, pasien yang akhirnya meninggal dunia di Rumah Sakit Islam Arafah Jambi.

Dari penyelidikan di lapangan, rupanya korban yang bernama Rangga Pratama Putra (25), telah terlibat penganiayaan di Jalan Slamet Riyadi, Kelurahan Legok, Kota Jambi.

Peristiwa itu tepatnya terjadi di depan SMP Pertiwi. Informasi yang didapat jambi-independent.co.id, saat itu Rangga datang ke sebuah konter di lokasi kejadian, pukul 00.30.

BACA JUGA:Lakukan Hal Ini agar Payudara Kembali Kencang Setelah Melahirkan

BACA JUGA:Soal Tuntutan Bharada E, Ini Ketentuan Justice Collaborator Menurut Suparji Ahmad, Guru Besar Hukum Pidana UIA

Dia ingin melakukan top up DANA. Saat akan pulang, tak jauh dari konter itu, ada satu orang pria berhenti dan menatapnya dengan sinis.

“Ngapo nengok-nengok,” kata Rangga. Orang tak dikenal tadi pun menjawab “Ngapo”. Rangga yang saat itu sedang dengan temannya yang bernama Deni, lalu turun dari sepeda motornya, dan keduanya langsung terlibat keributan.

Cekcok mulut ini kemudian berlanjut dengan perkelahian. Deni lalu bermaksud mengambil sepeda motor, untuk membawa Rangga pulang.

Namun saat dia menoleh, Rangga sudah bersimbah darah. Dia langsung dibawa ke rumahnya, dan selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Islam Arafah Jambi.

BACA JUGA:Anggap Usulan Kemenang Terlalu Tinggi, Anggota DPR RI Minta Biaya Haji 2023 Maksimal Rp 55 Juta

BACA JUGA:Ini Identitas Pasutri yang Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanjab Barat, Sang Suami Ternyata Honorer

Rangga rupanya mengalami luka robek di dada sebelah kiri, rusuk kiri. Serta luka pada lengan sebelah kiri.

“Kita sedang mencari pelaku penganiayaan ini dulu. Karena ini merupakan akar masalahnya,” kata Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, saat dikonfirmasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: