Politeknik Imigrasi Jamin, Jika Lolos Seleksi Langsung Jadi Pegawai Sipil

Politeknik Imigrasi Jamin, Jika Lolos Seleksi Langsung Jadi Pegawai Sipil

Politeknik Imigrasi Jamin Lolos Seleksi Langsung Jadi Pegawai Sipil--

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - SMA Titian Teras Abdurrahman Sayoeti gelar sosialisasi Politeknik Imigrasi di sekolah, Selasa 21 Juni 2022. Ini bertujuan untuk mengenal lebih jauh dan mencari minat anak untuk menjadi pegawai negeri sipil.

Kasubsi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Jambi Doni mengatakan, ini untuk memperkenalkan siswa siswi SMA TT.



"Kita tentu berharap, siswa siswi di Provinsi Jambi banyak yang masuk ke Politeknik Imigrasi Jambi," kata dia, Selasa 21 Juni 2022.

Dia juga menjamin kepada siswa siswi yang masuk dan lolos sebagai akademisi di Politeknik Imigrasi terus, akan langsung menjadi pegawai negeri sipil.

BACA JUGA:MU Mulai Kontek Eriksen

BACA JUGA:Miliki Realme Narzo 50i Prime, HP Murah Dengan Desain Modern Yang Segera Rilis

"Ini sudah pasti, dan nanti akan langsung disebarkan ke semua kantor imigrasi yang ada di Indonesia," Sebutnya.

Sementara, Senior atau alumni SMA TT juga mengharapkan adik-adiknya mampu mengikuti jejak yang baik di kemudian hari.



"Karena kami juga ingin putra putri daerah Jambi ini menjadi putra putri negara," kata Mufli.

Kepala Sekolah SMA TT Abdurrahman Sayoeti Karnama mengatakan, ini salah satu wadah atau alternatif bagi siswa agar tidak bingung untuk melanjutkan pendidikan setelah tamat SMA.

BACA JUGA:Krisis Pangan Dunia Didepan Mata,Jokowi Tetap Optimis

BACA JUGA:Seminggu Operasi Patuh Siginjai 2022, Ditlantas Polda Jambi Tindak 386 Angkutan Batu bara Bermasalah

"Ini sangat penting, karena anak SMA butuh informasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya," kata dia.

Sebagai pimpinan sekolah, Karnama menyambut baik dengan adanya sosialisasi dari Politeknik Imigrasi tersebut.

Kata Karnama, Politeknik Imigrasi merupakan sekolah kedinasan. Sehingga usai melakukan pendidikan, bisa langsung mendapatkan kerja, khususnya keimigrasian.

"Semoga dengan adanya sosialisasi ini, bisa menambah motivasi bagi siswa-siswi kami untuk menentukan masa depan mereka," jelasnya. (slt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: