Hotel Yello Jambi Akan Gelar Street Art Competition, Gandeng Diton King

Jumat 22-07-2022,20:55 WIB
Reporter : Surya Elviza
Editor : Surya Elviza

JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hotel Yello Hotel Jambi akan menggelar Street Art Competition pada Minggu 24 Juli 2022 mendatang.

  Acara yang mendukung kreatifitas anak muda Jambi ini digelar bekerjasama dengan  Diton King yang merupakan produk cat semprot akrilik.    Daniel Kaligis, selaku Brand Bussines Manager Yello Hotel mengatakan kegiatan Street Art Competition merupakan wadah  atau ajang  seni kreatif pelaku mural. Khususnya pelaku seni di media tembok atau jalanan, namun kali ini medianya difaslitasi oleh Yello Hotel.    BACA JUGA:Labfor Polri Masih Periksa HP dan CCTV Kasus Brigadir J Secara Scientific Crime Investigation   BACA JUGA:Kapan Jadwal Autopsi Jenazah Brigadir J? Ini Keterangan Kuasa Hukum Keluarga   “Kegiatan ini sebagai ajang seni kreatif mengembangkan bakat. Sekaligus menepis stigma negatif yang seringkali menimpa karya-karya mural bahwa coretannya itu kumuh, kotor dan mengganggu,” ujarnya saat ditemui awak media di Yello Hotel, Jumat 22 Juli 2022.   Acara ini akan diikuti oleh 17 peserta, baik dari Jambi maupun dari luar Jambi, yang berlangsung selama satu hari.   Daniel menambahkan bahwa kegiatan Street Art Competition merupakan serangkaian kegiatan dari King Visit Jambi yang sebenarnya sudah dilakukan openingnya sejak tahun lalu.     Di mana dalam kesempatan itu juga hadir Adit dari Komunitas Kimoz Palembang, Ali Sake dari komunitas 741 Street art Jambi dan  dan Ananda Gentha, DNA - Marketing Komunikasi Yello Hotel Jambi.   Street Art Competition mengusung tema sejarah dan budaya Kota Jambi, sehingga peserta lomba agan membuat murah yang ada kaitannya dengan sejarah dan budaya Kota Jambi. Namun disamping kegiatan mural, ada juga kegiatan lainnya seperti lomba dancing hingga lomba hip hop.   BACA JUGA:Kaki Dirantai, Mata dan Leher Diikat, Bocah Bekasi Kabur dari Rumah 'Ngesot' Viral...   BACA JUGA:Ketemu Kapolda Jambi, Ormas HBB Batalkan Aksi Penyalaan 1.000 Lilin untuk Brigadir Yosua   Dalam kegiatan Street Art Competition juga dilaksanakan diskusi antar para seni, dengan menghadirkan Ricky (fine dimension) sebagai pelaku seni, hal itu agar para pelaku seni di Kota Jambi mendapatkan wawasan luas tentang seni. Ricky juga akan bertindak langsung sebagai juri dalam kegiatan Street Art Competition ini.    “Sebenarnya ini merupakan rangkaian King Visit Jambi, dengan harapan memunculkan lebih banyak lagi pelaku mural di Kota Jambi,” katanya.   Produk Diton King yang digunakan dalam kegiatan ini nantinya akan lebih banyak menggunakan warna kuning, sebagaimana ciri khas warna Yello Hotel. Disamping itu ada sebagian biru yang digunakan untuk memperindah warna.    “Diton King merupakan produk cat semprot akrilik buatan Indonesia, punya banyak warna dan sering digunakan dalam berbagai kegiatan Street Art Competition di Indonesia,”bebernya. (viz)
Tags : #street art jambi #street art competition #street art #hotel yello jambi #hotel yello
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini