Resmi, Manny Pacquiao Mendaftar Sebagai Capres Filipina 2022
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAKARTA– Mantan petinju dunia, Manny Pacquiao resmi mendaftar sebagai calon presiden di komisi pemilihan umum pada Jumat (1/10/2021) di Manila untuk Pemilu Filipina 2022.
Bersamaan dengan itu, Manny Pacquiao juga sekaligus mengumumkan calon wakil presiden untuk mendampinginya dan mengajukan sertifikat pencalonan (COC).
Pacquiao dan Atienza mencalonkan diri di bawah partai politik PROMDI, yang beraliansi dengan PDP-Laban. Dipilihnya Atienza sebagi Wakil Presiden, karena pengalamannya selama puluhan tahun di pelayanan publik saat menjadi Walikota Manila dan bertugas di Kongres.
Jika mereka terpilih, Pacquiao berjanji akan fokus untuk mengentaskan kemiskinan, meningkatkan respons pandemi Covid-19, meningkatkan konektivitas internet, menyediakan pasokan listrik yang cukup, dan mengakhiri korupsi dengan memenjarakan pejabat yang bersalah.
“Saya berlari tak hanya untuk diri dan keluarga saya, tapi untuk warga Filipina, sehingga para pemuda dapat diberikan masa depan yang lebih baik,” kata Pacquiao dalam bahasa lokal Filipina, seperti dikutip dari CNN Filipina, Jumat (1/10/2021).
Kandidat lain yang menjadi Capres Filipina yakni mantan aktor dan walikota Manila Francisco Domagoso atau yang memiliki nama panggung Isko Moreno.
Sementara Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, tak bisa lagi mencalonkan diri di periode kedua karena bertentangan dengan konstitusi negara. Ia hanya mendeklarasikan akan mencalonkan diri sebagai wakil presiden.(fin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: