Publik Figur Ikut Demo Tolak Revisi Undang-Undang Pilkada, Netizen Rama-ramai Komentari Orasi Reza Rahardian

Publik Figur Ikut Demo Tolak Revisi Undang-Undang Pilkada, Netizen Rama-ramai Komentari Orasi Reza Rahardian

Aktor Reza Rahadian ikut turun demo, menolak revisi Undang-Undang Pilkada.-ist/jambi-independent.co.id-

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Ribuan massa turun ke jalan, di depan gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Kamis 22 Agustus 2024. Mereka menolak revisi Undang-Undang Pilkada. Aksi ini, menyusul kehebohan 'Peringatan Darurat Indonesia' sejak tadi malam.

Tak hanya mahasiswa, para publik fikus juga ikut ambil bagian dalam aksi protes menolak revisi Undang-Undang Pilkada ini. Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah aktor Reza Rahardian, yang dengan penuh semangat menyuarakan orasi di hadapan massa.

“Ini negara bukan milik keluarga,” tegas Reza dalam orasinya menolak revisi Undang-Undang Pilkada, memicu riuh tepuk tangan dan sorakan dari para demonstran yang memadati area sekitar Gedung DPR.

Selain Reza, aksi tersebut juga diikuti oleh beberapa influencer dan selebriti Tanah Air. Jovial da Lopez, seorang influencer terkenal, turut hadir bersama dengan beberapa komika yang tergabung dalam komunitas Standup Indonesia.

BACA JUGA:Ini Dia Sosok Warga Desa Suka Maju yang Terus Bantu Satgas TMMD ke-21 Kodim 0415/Jambi

BACA JUGA:Bandara Sultan Thaha Jambi Buka Rute Baru: Jambi-Kualanamu dan Jambi-Yogyakarta, Ini Info Lengkapnya

Mereka kompak mengenakan baju hitam sebagai simbol perlawanan dan ikut menggelar orasi untuk mengajak rakyat mengawal keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batasan usia calon dan syarat partai politik dalam mengajukan calon Pilkada.

Komika-komika yang turut serta antara lain Bintang Emon, Abdur Arsyad, Mamat Alkatiri, Adjis Doa Ibu, 'Cing' Abdel Achrian, hingga Arie Kriting.

Mereka masing-masing bergantian menyampaikan orasi dengan gaya khas mereka, menyatukan humor dan kritik tajam yang berhasil mengundang tawa sekaligus membangkitkan semangat demonstran.

Reaksi Netizen: Figur Publik dan Komika Jadi Sorotan

Kehadiran para figur publik dalam demo ini langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial. Di platform X (dulu dikenal sebagai Twitter), tagar seperti 'Gedung DPR' dan '#kawalkeputusanMK' masuk ke dalam jajaran trending topic.

BACA JUGA:Apresiasi Pelanggan Dengan TelkomselPoin, Dapatkan Manfaat Lebih Dari Penggunaan Produk Telkomsel

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga HP Oppo Reno 8 5G di Bulan Agustus 2024

Nama 'Reza Rahardian' juga tak luput dari perhatian netizen yang ramai membahas aksinya di lapangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: