Kebakaran Hebat Menghanguskan 1 Unit Kios di Dusun Sungai Gambir Kabupaten Bungo

Kebakaran Hebat Menghanguskan 1 Unit Kios di Dusun Sungai Gambir Kabupaten Bungo

Kebakaran yang menimpa satu unit ruko di Kabupaten Bungo.-ist/jambi-independent.co.id-

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kebakaran hebat melanda sebuah ruko di RT 8, Kampung Pasar Teluk, Dusun Sungai Gambir, Kecamatan Tanah Sepenggal, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, pada Minggu 4 Agustus 2024.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB dan menyebabkan seluruh isi kios ludes terbakar.

Menurut Datuk Rio Dusun Sungai Gambir, Ahmad Suhairi, kebakaran ini menimpa kios milik Aman Roni.

"IYa, membenarkan, tepat jam 9 pagi Minggu tanggal 4 Agustus 2024, warga kami atas nama Aman Roni, seisi rumah terbakar. Untuk penyebabnya kami juga belum mengetahui secara pasti," ungkap Ahmad Suhairi.

BACA JUGA:Kebakaran di Dusun Peninjau Kabupaten Bungo Hanguskan Tiga Rumah, Kerugian Capai Ratusan Juta

BACA JUGA:Perahu Tenggelam saat akan Berkemah dan Memancing, 2 Remaja Meninggal Dunia, 3 Selamat

"Untuk penyebab kebakaran tersebut hingga kini masih belum diketahui secara pasti" ungkap datuk Rio. 

Kebakaran ruko ini  mengakibatkan  kerugian materiil yang cukup besar. Seluruh isi kios milik Aman Roni habis terbakar, dengan estimasi kerugian mencapai lebih kurang Rp30 juta.

Saat ini, Aman Roni hanya bisa pasrah dengan musibah yang menimpanya dan belum bisa berbuat banyak untuk memulihkan keadaan.

Dalam keterangannya, Ahmad Kusairi juga menyampaikan harapannya kepada pemerintah Kabupaten Bungo dan DPRD agar memberikan perhatian terhadap musibah yang dialami warganya.

BACA JUGA:Ini Alasan Kenapa Warga Kota Jambi Lebih Mendukung H Abdul Rahman

BACA JUGA:Kolaborasi Media Jadi Strategi Adaptasi Perubahan Zaman

"Saya berharap pemerintah kabupaten Bungo, DPRD, dan para dermawan yang memiliki rezeki lebih bisa membantu warga kami, Aman Roni, yang berdomisili di RT 8 Kampung Pasar Teluk, Dusun Sungai Gambir. Apa pun bentuk bantuannya, warga kami sangat membutuhkan," tutur Ahmad Kusairi.

Kebakaran ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya kebakaran dan pentingnya tindakan pencegahan. Semoga bantuan dari berbagai pihak segera datang untuk meringankan beban Aman Roni dan keluarganya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: