Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Mengajar Anak-Anak Desa Suka Maju Mengaji

Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Mengajar Anak-Anak Desa Suka Maju Mengaji

Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi mengajar anak-anak mengaji.-ist/jambi-independent.co.id-

MUARO JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Di tengah kesibukan sebagai anggota Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi, Serda Mai Fairin dan Prada Hijroni Mubaroh Manurung tetap menyempatkan diri untuk mengajar mengaji anak-anak di Desa Suka Maju.

Keduanya mengabdikan waktu mereka di Masjid Jami’atul Muslimin, RT 01, untuk memberikan pelajaran agama kepada anak-anak desa, Minggu 29 Juli 2024 malam.

Serda Mai Fairin, yang dikenal oleh warga setempat karena keramahannya, menjelaskan bahwa mengajar mengaji adalah salah satu bentuk pengabdian mereka kepada masyarakat.

"Kami ingin anak-anak di desa ini mendapatkan pendidikan agama yang baik, sehingga mereka dapat tumbuh menjadi generasi yang berakhlak mulia,” ujarnya dengan penuh semangat.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Jambi: Pendapatan Daerah pada Ranperda Perubahan APBD Tahun Anggaran 2024 Turun 0,14 Persen

BACA JUGA:LeBron James dan Kevin Durant Duo bawa Tim AS menang 110-84 atas Serbia di Olimpiade Paris 2024

Prada Hijroni Mubaroh Manurung menambahkan bahwa meskipun tugas mereka cukup padat, mereka merasa bahagia bisa berbagi ilmu dengan anak-anak.

"Melihat antusiasme mereka dalam belajar, membuat lelah kami seolah hilang," kata Prada Hijroni dengan senyum.

Anak-anak di Masjid Jami’atul Muslimin tampak sangat antusias mengikuti pengajian yang dipandu oleh kedua prajurit ini.

Siti, salah satu anak yang mengikuti pengajian, dengan senyum ceria mengungkapkan rasa senangnya, "Saya senang bisa belajar mengaji dengan kakak-kakak tentara. Mereka baik dan sabar mengajari kami.”

BACA JUGA:Kasus Karhutla di Tanjab Timur Masih Bermunculan, 30 Hektar Lahan Terbakar

BACA JUGA:Simak, Ini Daftar Pemain NBA yang Ikut di Olimpiade Paris 2024, Ada LeBron James dan Stephen Curry

Keberadaan Serda Mai Fairin dan Prada Hijroni Mubaroh Manurung di Desa Suka Maju tidak hanya membantu dalam pembangunan fisik melalui program TMMD, tetapi juga memberikan dampak positif dalam pembangunan karakter dan spiritual generasi muda di desa tersebut.

Dengan semangat dan dedikasi seperti ini, mereka menunjukkan bahwa pengabdian seorang prajurit tidak hanya terbatas pada tugas militer, tetapi juga menyentuh aspek-aspek kemanusiaan dan sosial di masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: