Hasil EURO 2024 Tadi Malam, Timnas Italia Menang Tpis 2-1 Atas Albania

Hasil EURO 2024 Tadi Malam, Timnas Italia Menang Tpis 2-1 Atas Albania

Nedim Bajrami cetak sejarah gol tercepat sepanjang pergelaran EURO--ist/jambi-independent.co.id-euro2024

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Timnas Italia sukses mengalahkan Albania dengan skor tipis 2-1 dalam laga perdana mereka Grup B Euro 2024 yang digelar di Signal Iduna Park, Dortmund, Minggu 16 Juni 2024 dini hari WIB.

Rekor baru tercipta dalam laga ini, Laga baru berjalan 23 detik Nedim Bajrami berhasil membobol gawang Italia. Diawali kesalahan lemparan ke dalam Federico Dimarco, Bajrami mencuri bola dan melepas tembakan keras yang tak mampu dibendung Gianluigi Donnarumma.

Bajrami mencetak sejarah dengan menciptakan gol tercepat sepanjang gelaran Euro atau Piala Eropa.
 
Italia kemudian bisa menyamakan skor menjadi 1-1. Alessandro Bastoni membobol gawang Albania, lewat sebuah sundulan memanfaatkan umpan Lorenzo Pellegrini di menit ke-11.

BACA JUGA:Hasil Euro 2024: Timnas Spanyol Menang Besar Atas Kroasia, Skor 3-0

BACA JUGA:BPIP Sesalkan Kriatianie yang Gagal Ikuti Verifikasi Paskibraka Tingkat Nasional

Lima menit berselang, Italia berbalik unggul. Nicolo Barella menjebol gawang Albania lewat sepakan keras kaki kanannya dari luar kotak penalti. Skor menjadi 2-1. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Italia dan Albania tampil sama kuat. Namun, babak kedua ini pertandingan terkesan membosankan. Hampir tidak ada peluang yang berarti yang tercipta dari kedua tim tersebut.

Tak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim di sisa waktu. Skor 2-1 untuk kemenangan Italia pun menjadi hasil akhir laga ini.

Berkat hasil ini, Italia kini menduduki peringkat dua klasemen Grup B dengan poin, di bawah Spanyol yang menghajar Kroasia 3-0.

BACA JUGA:Rekomendasi Dompet Cowok Brand Lokal yang Worth It untuk Dibeli Beserta Harganya!

BACA JUGA:Kenapa Harus Dada Ayam? Ini Penjelasan Mengenai Manfaat Mengonsumsi Dada Ayam

Di sisi lain, Albania harus puas menempati peringkat ketiga dengan poin 0 diikuti Kroasia dengan nirpoin.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: