Kemenag Pastikan Jamaah Calon Haji Lansia Dapat Makanan yang Sesuai
Makanan yang akan didistribusikan pada jemaah calon haji.-ANTARA-
"Secara keseluruhan, selama di Madinah jamaah mendapat makan 27 kali maksimal dan di Makkah sebanyak 84 kali. Selama berada di Armuzna (Arafah, Muzdalifah, Mina), jamaah mendapatkan 15 kali makan ditambah satu snack berat untuk di Muzdalifah," jelas Widi.
Diketahui, Pemerintah masih menerapkan jargon "haji ramah lansia" pada tahun ini. Pada operasional haji tahun ini, tercatat ada 44.795 jamaah calon haji dengan usia 65 tahun ke atas, atau hampir 21 persen dari total kuota jamaah haji reguler yang berjumlah 213.320 orang. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jemaah calon haji