Indonesia Kalah dari Guinea, Harapan Main di Olimpiade Paris Sirna

Indonesia Kalah dari Guinea, Harapan Main di Olimpiade Paris Sirna

Indonesia harus mengubur harapan bermain di Olimpiade Paris 2024, setelah kalah dari Guinea 1-0.-ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Harapan untuk menyaksikan Timnas Indonesia bermain di Olimpiade Paris sirna. Ini setelah Indonesia kalah dari Guinea.

Perebutan tiket Olimpiade Paris antara Indonesia sebagai Juara 4 Piala Asia dengan Guinea sebagai Juara 4 Piala Afrika dilangsungkan di INF Clairefontaine, Kamis 9 Mei 2024 malam WIB.

Indonesia harus mengubur niatnya untuk bermain pada Olimpiade Paris mendatang. Indonesia kalah dari Guinea, setelah dibungkam dengan skor 1-0.

Meski Indonesia kalah dari Guinea, sebenarnya kedua tim sama-sama kuat pada pertandingan ini.

BACA JUGA:Manfaat Tidur di Bawah Jam 11 Malam

BACA JUGA:Memiliki Bau yang Tidak Sedap, Ternyata Petai Memiliki Segudang Manfaat! Yuk Simak

Babak pertama Guinea lebih mendominasi diatas dibanding Indonesia. Guinea membuka keunggulan setelah Witan Sulaiman melanggar pemain Guinea di area kota penalti.

Ilaix Moriba eks pemain Barcelona yang ditunjuk sebagai eksekutor tendangan pinalti berhasil melakukan tugasnya. Ilaix Moriba mencetak gol pinalti pada menit ke-28. 

Ketingalan 1-0 dari Guinea, garuda muda mencoba untuk mencetak gol penyeimbang. Namun segala upaya masih belum membuahkan hasil. Hingga babak pertama berakhir skor 1-0 tidak berubah.

Memasuki babak kedua, Guinea masih mendominasi di awal pertandingan babak ini.

BACA JUGA:Tanda – Tanda Jika Kamu Kelebihan Kafein

BACA JUGA:Abun Yani, Anggota DPRD Provinsi Jambi Bakal Bertarung di Pilbup Muaro Jambi

Namun tidak ada peluang berarti tercipta dari kaki Ilaix Moriba dan rekannya. Indonesia yang ketinggalan justru bermain sangat tidak disiplin.

Banyak sekali blunder pasing tidak jelas dari para pemain. Hasilnya, pada menit ke-77 Indonesia kembali dihukum dengan tendangan pinalti. Beruntung sepakan Algassime Bah masih dapat ditepis oleh Ernando. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: