Angkutan Batu Bara Bikin Macet, Dirlantas Polda Jambi: Kalau Begini Terus Mobilisasi Batanghari Stop Lagi Saja

Angkutan Batu Bara Bikin Macet, Dirlantas Polda Jambi: Kalau Begini Terus Mobilisasi Batanghari Stop Lagi Saja

Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi-ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Gubernur Jambi Al Haris telah membuka kembali jalur darat, untung angkutan batu bara.

Kondisi ini membuat jalur yang dilewati angkutan batu bara tersebut, mengalami kemacetan lagi.

Antrean panjang angkutan batu bara, kondisi jalan, belum lagi kecelakaan membuat kemacetan terjadi.

Ujung-ujungnya, personel jajaran Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jambi yang harus turun ke jalan mengurai kemacetan.

BACA JUGA:Pastikan Pleno Rekapitulasi Suara KPU Provinsi Aman, Polda Jambi Lakukan Sterilisasi dan Pengamanan

BACA JUGA:Simpan Narkoba di Bawah Kasur Kamar Kost, Ditresnarkoba Polda Jambi Bongkar Jaringan Internasional

"Kondisi ini (macet) sudah terjadi sejak 2 hari ini," kata Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi, Jumat 8 Maret 2024.

Kata dia, seharusnya kebijakan Pemprov Jambi ini diiringi dengan kesiapan satgas di lapangan, untuk melakukan pengawasan.

"Sejauh ini tidak ada satgas yang bertugas. Seharusnya satgas ada mulai dari mulut tambang," kata Kombes Pol Dhafi.

Pihaknya saat ini akan terus memantau kondisi ini, dalam beberapa hari ke depan.

BACA JUGA:Ramadhan Sebentar Lagi, PLN UID S2JB Beri Tips Aman Gunakan Listrik Selama Ramadhan

BACA JUGA:Sudah 1 Tahun Lebih, Apa Kabar Pilot Susi Air yang Disandera KKB di Papua?

Jika hal ini belum berubah, maka kata Kombes Dhafi, kepolisian kemungkinan akan mengambil kebijakan.

Hal ini lanjutnya, tergantung dari petunjuk Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: