Telkomsel Terus Akselerasikan Transformasi Digital UKM, Sebagai Komitmen Implementasi Prinsip ESG

Telkomsel Terus Akselerasikan Transformasi Digital UKM, Sebagai Komitmen Implementasi Prinsip ESG

Telkomsel terus akselerasikan transformasi digital UKM-Foto : Telkomsel-Jambi-independent.co.id

Selanjutnya, upaya akselerasi pertumbuhan bisnis UKM dalam program DCE ke-3 akan dilakukan melalui kegiatan Onboarding bagi 300 peserta terseleksi dari seluruh pendaftar untuk mengenal lebih jauh ekosistem digital Telkomsel dan pemanfaatannya untuk pengembangan usaha, kegiatan Pitching Tracks bagi 32 peserta terpilih untuk penilaian business plan dan pemanfaatan digital dalam usahanya, kegiatan Academy bagi 12 peserta unggulan untuk membangun kapasitas bersama mentor dan ahli serta interaksi secara offline, serta kegiatan Awarding untuk final pitch dari 5 peserta terbaik.                                                    

DCE adalah program corporate social responsibility (CSR) Telkomsel yang berfokus membuka lebih banyak peluang dengan mengambil peran sebagai platform akselerasi untuk meningkatkan kapabilitas, kompetensi, dan kreativitas digital para pelaku UKM di Indonesia melalui pemanfaatan ekosistem aset dan kapabilitas Telkomsel. 

BACA JUGA:KPU Batanghari Buka Perekrutan Anggota KPPS

BACA JUGA:Pemkot Jambi Gelar Gerakan Pangan Murah dan Pasar Murah di Tugu Keris Siginjai

Program DCE dirancang secara khusus untuk mendukung UKM lokal agar dapat mencapai potensi maksimalnya, menciptakan dampak melalui inovasi yang inspiratif, serta memperkuat daya saing mereka di era ekonomi digital, baik di tingkat nasional maupun global. Dihadirkan sejak 2021, hingga tahun ketiga pelaksanaannya program DCE telah mendukung pengembangan lebih dari 2.500 UKM lokal dan mencatatkan hingga 350 UKM terbaik sebagai alumninya. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: