Kejahatan SDA dan LH di Provinsi Jambi Jadi Perhatian Kemenkopolhukam

Kejahatan SDA dan LH di Provinsi Jambi Jadi Perhatian Kemenkopolhukam

Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso dalam kunjungan kerja Kemenkopolhukam.-ist/jambi-independent.co.id-bid humas polda jambi

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukukam) mendatangi Polda Jambi, hari Kamis 5 Oktober 2023.

Kedatangan tim dari Kemenkopolhukam ke Polda Jambi ini, untuk Sinkronisasi Penegakan Hukum Penanganan Pidana dan Penyelamatan Kerugian Negara dari Kejahatan Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup di Provinsi Jambi

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Brigjen Pol Asep Jenal Ahmadi, selaku Asisten Deputi Koordinasi Penanganan Kejahatan Konvensional dan Kejahatan terhadap kekayaan Negara, Kemenkopolhukam, para Kabid, Kabag dan Staf Deputi. 

Selain itu hadir juga Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso,  Sekda Provinsi Jambi diwakili oleh Gushendra, Dirreskrimsus Polda Jambi Kombes Pol  Christian Tory.

BACA JUGA:Kemarau Panjang, Warga Salat Istisqa Minta Hujan Bersama Polsek Bahar Selatan

BACA JUGA:Wakil Ketua MPR RI Optimis TNI Mampu Raih Kepercayaan Rakyat Sebagai Penjaga Agenda Demokrasi

Lalu, Kabid Propam Polda Jambi Kombes Pol Alfonso Dolly Gelbert Sinaga, Kapolres Bungo, Merangin dan Sarolangun serta kepala dinas instansi terkait.

Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso dalam sambutannya mengawali dengan ucapan selamat datang. Dia juga memohon maaf kepada tim Kemenkopolhukam atas ketidakhadiran Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono pada acara tersebut.

Pada kesempatan tersebut, Brigjen Yudawan turut menyampaikan kondisi alam dan dan berbagai macam potensi sumber daya alam yang ada di Jambi, namun memiliki berbagai permasalahan pada kondisinya masing-masing. 

"Provinsi Jambi memiliki berbagai macam potensi sumber daya alam baik yang di darat maupun di perairan, hal itu juga memiliki dampak positif apabila dikelola dengan baik dan benar, dan bisa berdampak negatif dikarenakan dikelola oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," kata dia.

BACA JUGA:Kasus Korupsi Baznas Tanjab Timur, Kejari Tanjab Timur Periksa 31 Saksi, Bakal Ada Tersangka Baru?

BACA JUGA:Cek Jalan Khusus Batu Bara, Gubernur Jambi Pembebasan Lahan Masyarakat Masih Jadi Kendala 

Dia berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat memberikan masukan dan solusi untuk upaya penyelesaian permasalahan yang ada di Provinsi Jambi.

Sementara itu, Brigjen Pol Asep Jenal Ahmadi, menyebutkan bahwa berdasarkan rencana kerja pemerintah tahun 2023, pengendalian kejahatan Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup menjadi program prioritas nasional yang menjadi fokus pengawalan Deputi V/Kamtibmas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: