Peringati Sumpah Pemuda, Penguna Yamaha Fazzio City Tour di Kota Jambi

Peringati Sumpah Pemuda,  Penguna Yamaha Fazzio City Tour di Kota Jambi

Pengguna Yamaha Jambi menggelar city tour keliling Kota Jambi-Foto : Yamaha Jambi-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Penguna Yamaha Fazzio melakukan city tour mengelilingi Kota Jambi, Sabtu 29 Oktober 2022.

Terlihat ada puluhan penguna Yamaha Fazzio mengikuti aktifitas sore hari ini.

City tour Yamaha Fazzio ini dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda.

Mengambil posisi star di kantor Yamaha DDS Jambi, perjalanan pertama mengambil rute Jembatan Makalam menuju Museum Perjuangan Negeri Jambi.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Balita Penderita Gagal Ginjal Akut di RSUD Raden Mattaher Jambi Sembuh

BACA JUGA:Warga Bungo Keluhkan Jalan Berlubang di Rajawali: Seperti Kubangan Kerbau


Di museum yang menyuguhkan sejarah perjuangan rakyat Jambi ini, pengguna Fazzio sempat mengambil beberapa momen yang di upload ke akun sosial media mereka.

Selain itu, juga dilakukan beberapa permainan ketangkasan yang di ikuti penguna Yamaha Fazzio.

Kemudian perjalanan dilanjutkan ke Taman Remaja, di sini penguna Fazzio juga sempat mengabadikan momen dan kembali meng-upload ke sosial media mereka.

Menjelang magrib, perjalanan di lanjutkan ke Tropical Cafe, untuk menikmati makan malam.

BACA JUGA:Massa Pencinta Habib Rizieq Kepung Polisi sambil Bawa Celurit

BACA JUGA:Ini Penyebab Pecinta Habib Rizieq Kepung Polisi di Pesantren


Walaupun konsep Yamaha Fazzio sangat lekat dengan anak muda ternyata motor Yamaha ini juga mampu menarik minat generasi tua.

Hal ini terlihat dengan ikut hadirnya sepasang suami istri Abdul Haris (53) dan  Eva(53) dalam city tour penguna Fazzio hari ini.

Haris mengatakan dia sangat senang bisa mengikuti city tour bareng penguna Fazzio lain.

"Rasanya kembali bersemangat layaknya anak muda," ujarnya 

BACA JUGA:146 Orang Meninggal pada Perayaan Halloween di Korea Selatan

BACA JUGA:Kejar Efisiensi, Perbankan Nasional Gencarkan Transformasi Digital


Sementara itu, Eva mengatakan motor Fazzio ini sangat menarik dan mengendarainya enak banget.

"Enak dilihat ya, jadi langsung beli, eh ternyata mengendarainya enak banget, mana teknologinya terkini lagi," ujarnya.

Nadia(18) mahasiswa  unama fakultas sistem informasi yang juga berkesempatan mengikuti city tour ini mengatakan dia sangat senang sekali saat dapat info ada kegiatan seperti ini.

"Karena saya memang hobi Turing, jadi tanpa pikir panjang saya langsung ikut," ujarnya.

BACA JUGA:Kepulan Asap di Desa Tungka I Sempat Dikira Kebakaran, Ternyata Karhutla

BACA JUGA:Jadi Bos, Elon Musk Akan Buat Twitter Lebih Menarik


Lebih lanjut  Nadia mengatakan turing hari ini rasanya seru banget, ketemu kawan baru tanpa mengenal umur.

"Di sini kita bisa berbagi pengalaman dan sharing khususnya tentang Yamaha Fazzio," pungkasnya. *

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: