Hasil Pemeriksaan Psikiater Bocor, Putri Candrawathi Depresi Jelang Sidang Pembunuhan Brigadir J

Hasil Pemeriksaan Psikiater Bocor, Putri Candrawathi Depresi Jelang Sidang Pembunuhan Brigadir J

Putri Candrawathi dikabarkan depresi jelang sidang-Ilustrasi Foto/M. Ichsan-Disway.id

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Menjelang sidang kasus pembunuhan Brigadir J, Putri Candrawathi, istri Ferdy Sambo ternyata mengalami depresi.

Hal ini disampaikan oleh Febri Diansyah kuasa hukum Putri.

Febri Diansyah membocorkan hasil pemeriksaan terakhir psikiater Putri Candrawathi.

Di tengah kondisi Putri Candrawathi yang depresi, kuasa hukum Ferdy Sambo, Febri Diansyah mengungkapkan sangat khawatir dengan keadaan kliennya itu.

BACA JUGA:Google Pamer Layar HP Pixel Fold

BACA JUGA:Pembatasan Jumlah Truk Batu Bara dari Polda Jambi, Kapolda Jambi: Lalu Lintas Terpantau Lancar

"Tentu saja kami khawatir dengan kondisi Ibu Putri. Apalagi sebelumnya dari pemeriksaan psikiater di Rutan Kejaksaan, disebut Ibu Putri memiliki gangguan psikologis sesuai dengan diagnosis depresi," tuturnya, dilansir dari PMJ NEWS, 16 Oktober 2022.

Meski begitu, Febri memastikan pihaknya tetap kooperatif dalam menjalani proses persidangan mendatang.

"Kami sudah sampaikan sebelumnya, Ibu Putri sebenarnya rela ditahan,” ucapnya. 

Sebelumnya, kuasa hukum Ferdy Sambo, Febri Diansyah ungkapkan pengakuan terbaru Ferdy Sambo.

BACA JUGA:Laporan KDRT Dicabut, Petisi Boikot Lesti Kejora Bermunculan

BACA JUGA:Sidang Ferdy Sambo Hanya Boleh Dihadiri 50 Orang, Disiarkan di Televisi

Febri Diansyah menyebut Ferdy Sambo berjuang untuk menyelamatkan nasib Bharada E usai terjadinya penembakan.

Maka dari itu, Ferdy Sambo disebutkan membuat skenario tembak dinding seolah adanya peristiwa polisi tembak polisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id