Tanggapi Cucunya di Usir dari Playground di Mal Surabaya, Mensos Risma : Dikira gak Kuat Bayar kali ya.....

Tanggapi Cucunya di Usir dari Playground di Mal Surabaya, Mensos Risma : Dikira gak Kuat Bayar kali ya.....

Kemensos Risma tanggapi cucunya yang diusir dari Playground di Surabaya-Foto : Kemensos RI-

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID -  Heboh soal cucunya yang diusir dari salah satu playground Mal di Surabaya, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau Risma angkat bicara.

Risma terlihat tidak marah. Bahkan mantan Walikota Surabaya itu memberikan respons yang bercanda saat ditanya soal pengusiran cucunya di salah satu playground yang ada di mal di Surabaya tersebut.

Tidak marah, Mensos Risma justru berkelakar bahwa mungkin cucunya 'jelek' atau tidak mampu bayar.

"Sudahlah, mungkin jelek dia ya atau dikiro apa ya, apa nggak kuat bayar dikira hahaha," sambung Risma.

BACA JUGA:Kendalikan Inflasi, Pemda Harus Maksimalkan DAK dan DAU

BACA JUGA:4 Kecamatan di Aceh Selatan Terendam Banjir, Ini Data Lengkapnya

Mensos Risma juga menjelaskan sedikit soal keadaan yang terjadi pada saat cucunya diusir karena tak mengenakan masker.

"Dia (cucu Risma) usianya dua tahun, dianya nggak pakai masker, mungkin nggak pakai masker diusir gitu ya kan, tapi ada anak lain katanya," ujar Mensos Risma di kantor Kementerian Sosial pada Jumat, 2 September 2022.

"Saya juga tidak tahu, katanya ada anak-anak lain tidak pakai masker nggak apa-apa, haha... mungkin cucuku elek (jelek)," sambungnya.

Lebih lanjut, Mensos Risma menyebut bahwa cucunya punya perasaan yang sangat peka terhadap sesuatu yang terjadi terhadapnya.

BACA JUGA:Bonceng Istri Hamil 6 Bulan, Anggota TNI Dikeroyok Preman, Hasilnya ...

BACA JUGA:Simak Nih, Pendaftaran Seleksi Calon Guru Penggerak Angkatan 8, 9, 10 Dibuka, Ini Syaratnya

Bahkan sampai dikatakan cucunya saat ini merasa sakit pasca kejadian pengusiran tersebut.

"Anak-anak lain nggak pakai masker nggak apa-apa, dia punya perasaan peka sekali, peka sekali. Sampai semalam aku juga khawatir dia asma kayak aku, semalam dia sakit, sampai sakit," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya ada salah satu playground di Mal Ciputra World, Surabaya yakni Playtopia meminta maaf setelah melakukan pengusiran terhadap cucu Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini (Risma).

Playtopia sudah memberikan penjelasan, mengatakan bahwa pihaknya sudah menggelar pertemuan serta mediasi dengan pihak cucu Mensos Risma tersebut.

BACA JUGA:Bantah Kebocoran 1,3 Miliar Data Registrasi Kartu SIM HP, Kemenkominfo : Bukan dari Kami

BACA JUGA:Hujan Kepung Jambi, Debit Air di Sarolangun Meningkat


Sebelum melakukan pertemuan dan mediasi, Playtopia mengonfirmasi bahwa pihaknya sudah melakukan kontak langsung terlebih dahulu dengan pihak cucu Mensos Risma pada Kamis, 1 September 2022.

"Terkait dengan kejadian di salah satu wahana kami yang berlokasi di Ciputra World, Surabaya, pada Rabu 31 Agustus 2022, kami sampaikan bahwa kami telah berkomunikasi dengan pengunjung yang bersangkutan sejak Kamis 1 September 2022," tulis akun Instagram @Playtopia.id, dikutip pada Sabtu 3 September 2022.

"Hari ini, 2 September 2022, kami telah melakukan pertemuan dengan pihak keluarga. Upaya kami untuk berkomunikasi dan meluruskan kesalahpahaman diterima dengan baik," lanjut pernyataan itu.

Playtopia meminta maaf atas kejadian pengusiran yang terjadi karena banyak yang menilai terjadi ketidaknyamanan.

BACA JUGA:Tagihan Membengkak 2 Kali Lipat, Pelanggan Perumda Tirta Sakti Kerinci Keluhkan Tarif Air

BACA JUGA:Industri Game Lokal Diprediksi Tumbuh Pesat, Kemenkominfo : Harus Banyak Pemain Lokal

"Atas nama manajemen Playtopia, kami turut menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," jelas pihak Playtopia.

Meski demikian, Playtopia tetap berkomitmen penuh dalam memfokuskan diri menciptakan keamanan serta kenyamanan anak-anak yang bermain.

Dengan begitu Playtopia merasa protokol kesehatan harus tetap diterapkan sebaik mungkin.

Playtopia masih ingin melangsungkan rekomendasi yang ditetapkan oleh pemerintah terkait anjuran prokes Covid-19 di mal.

BACA JUGA:Revitalisasinya Telan Biaya Rp15 Miliar, Operasional Terminal Rawasari di Kota Jambi Belum Optimal

BACA JUGA:Air Tak Mengalir ke Pelanggan, SPAM IKK Kecamatan Muara Sabak Timur Butuh Genset dan Peremajaan Sarpras

Untuk itu, sesuai dengan rekomendasi pemerintah, kami tetap menjalankan protokol kesehatan yang ketat termasuk mewajibkan seluruh pengunjung menggunakan masker di area bermain dan menyediakan hand sanitizer," paparnya.

Secara tegas Playtopia menuturkan bahwa pihaknya akan menerapkan aturan itu ke semua pengunjung tanpa terkecuali, sehingga tidak adanya diskriminasi yang terjadi.

"Kami menegaskan bahwa layanan dan peraturan yang ada di seluruh wahana kami berlaku untuk seluruh pengunjung, tanpa membedakan latar belakang," tutupnya. (Risto Risanto/disway.id)

Artikel ini juga tayang di disway.id
Dengan judul kena usir dari playground di mal surabaya mensos risma mungkin cucuku jelek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id