Mahasiswa FH, FKIP, dan FEB UNJA Juara Lomba Debat dan Best Speaker Nasional di UNPAB

Mahasiswa FH, FKIP, dan FEB UNJA Juara Lomba Debat dan Best Speaker Nasional di UNPAB

Mahasiswa FH, FKIP, dan FEB UNJA Juara Lomba Debat dan Best Speaker Nasional -ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Mahasiswa Fakultas Hukum, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi meraih juara 2, juara 3, dan best speaker dalam Lomba Debat Nasional pada agenda Temu Ilmiah Mahasiswa Nasional (TIMNAS) yang dilaksanakan di Univesitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan, 27-31 Juli 2022.

Kegiatan TIMNAS yang dilaksanakan di UNPAB diikuti oleh 16 tim dari berbagai universitas yang ada di Indonesia, diantaranya UNJA, Universitas Sumatra Utara, Universitas Riau, Universitas Negeri Semarang, Universitas Udayana, Universitas Tidar, Universitas Muslim Indonesia, dan universitas lainnya. UNJA membawa dua tim dalam kegiatan TIMNAS tersebut. Delegasi UNJA yaitu Tim Gentala: Mariati (Pendidikan Ekonomi FKIP), Muhamad Rivaldiansyah (Ilmu Hukum FH), dan Rosa Afri Herawati (Akuntansi FEB) meraih juara 2, Tim Toba Pride yang beranggotakan mahasiswa Ilmu Hukum FH (Khofifah Rizky Amanda, Pernando, dan Steven Ryandy Siagian) meraih juara 3, Best Speaker 2 diraih Pernando dan Khofifah Rizky Amanda, Best Speaker 4 diraih Steven Ryandy Siagian, serta Best Speaker 5 diraih Muhamad Rivaldiansyah.

Prestasi yang diraih oleh mahasiswa UNJA ini didapatkan dengan tidak mudah, tim melakukan persiapan dengan waktu kurang lebih 5 hari secara intensif baik secara luring maupun daring dengan membahas materi perdebatan yang sekiranya akan keluar dalam kompetisi. Dori Effendi, selaku dosen pembimbing merasa bangga atas raihan prestasi mahasiswa UNJA di tingkat nasional.

“Kompetisi seperti ini menjadi contoh yang baik untuk pengembangan diri dan prestasi bagi mahasiswa, ini juga didukung penuh oleh kampus untuk prestasi-prestasi mahasiswa di tingkat nasional harus kita tingkatkan lagi,” ungkap Dori Effendi.

BACA JUGA:Hasil Autopsi Ulang Brigadir J Baru Rampung 2 Bulan, Ketua Tim Forensik: Ada 45 Slide yang Harus Diteliti

BACA JUGA:Fraksi PPP-Berkarya Soroti Perda Angkutan Batu Bara, Minta Hal Ini ke Pemprov Jambi

“Untuk ke depannya, kita berharap banyak lagi mahasiswa yang mengikuti kompetisi mahasiswa di tingkat nasional dan meraih prestasi,” lanjut Dori Effendi.

Setelah meraih juara ini, tidak membuat para mahasiswa delegasi UNJA berpuas hati, tetapi terus berusaha untuk dapat meraih juara yang lebih baik lagi di kompetisi lainnya serta juga mengapresiasi atas dukungan yang diberikan oleh UNJA kepada para mahasiswa yang memiliki niat dalam mengikuti lomba. Pernando, mahasiswa yang meraih gelar juara 3 dan best speaker 2 menyampaikan harapannya setelah berhasil meraih juara di lomba debat nasional TIMNAS.

“Harapan selanjutnya, untuk tim dan diri sendiri semoga bisa lebih baik dan lebih bekerja keras lagi untuk membawa piala lebih banyak untuk kampus tercinta,” ujar Pernando sebagai best speaker UNJA.

“Harapan untuk universitas, semoga ke depannya selalu membantu mahasiswa yang memiliki kemampuan dan ketertarikan untuk mengikuti lomba-lomba di taraf nasional dan terima kasih banyak untuk UNJA yang juga sudah mendukung penuh 100% pembiayaan selama kami perlombaan di Medan,” tutup Pernando.

BACA JUGA:Anak Rimba Minta bantuan ke Menteri Sosial Tri Rismaharini

BACA JUGA:Pelaku Pembunuhan Siswa SMK Al Fattah Singkut Terancam Hukuman Mati? Ini Penjelasan Wakapolres Sarolangun

Muhamad Rivaldiansyah, salah satu mahasiswa yang meraih juara 2 bersama Tim Gentala dan menjadi best speaker 5 mengungkapkan perasaannya setelah berhasil merengkuh gelar juara.

“Alhamdulillah, puji syukur terhadap Allah SWT karena telah memberikan kami juara 2," kata Rivaldi. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam proses tersebut sejak awal, mulai dari orang tua, pelatih, teman-teman, dan terkhusus pihak universitas yang sangat mensupport.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: unja.ac.id