JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Guna terciptanya keamanan dan ketertiban lingkungan, Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, terus melakukan pembangunan Pos Kamling di Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong.
Pos Kamling tersebut dibangun di RT 05, untuk mewujudkan lingkungan yang aman dan nyaman, khususnya di Desa Suka Maju.
Dan SSK, Letda Amran, menjelaskan, saat ini pembangunan pos kamling tengah berlangsung, yang di mana sudah memasuki tahap pemasangan atap.
"Untuk pondasinya sudah ada dari dulu. Jadi kita mbantu masyarakat untuk membangun pos kamling tersebut," terangnya, Kamis 8 Agustus 2024.
BACA JUGA:Progres Pembukaan Jalan pada Program TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Capai 80 Persen
BACA JUGA:Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Bersama Pemdes Suka Maju Gotong Royong Bersihkan Kantor
Ia juga mengatakan, Pembangunan poskamling bertujuan agar setiap yang berjaga merasa aman dan nyaman.
Sebelumnya, Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya, membenarkan pembangunan dan perehaban poskamling yang dikerjakan oleh pasukan TMMD dan masyarakat.
Menurutnya, pembangunan poskamling itu sudah direncanakan sejak awal.
“Hal ini untuk mengedukasi masyarakat agar lebih peduli terhadap keamanan lingkungan," tegasnya.
BACA JUGA:Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi Bantu Orang Tua Asuk Memasak
BACA JUGA:Sinsen Dorong Kualitas Pendidikan SMK Binaan di Jambi Melalui Kurikulum Merdeka
Ke depan, pasukan TMMD akan melakukan percepatan pembangunan bersama masyarakat dengan cara bergotong royong.
Agar bisa digunakan secepatnya oleh masyarakat untuk melakukan kegiatan pos ronda.
Adanya poskamling diharapkan bisa menambah ketertiban dan keamanan.