Jangan Biarkan Anak Tantrum, Jika Anak Melakukan 6 Hal Ini

Kamis 06-06-2024,16:16 WIB
Reporter : Enggar
Editor : Enggar

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Orang tua kerap sekali menghadapi tantangan dalam mengasuh anak berupa tantrum, yang mana hal ini merupakan bagian dari perkembangan anak yang normal terutama pada usia balita.

Namun, ada saat-saat ketika anak tantrum menjadi lebih dari sekadar reaksi sesaat dan mulai mengkhawatirkan, ketika hal seperti ini terjadi penting bagi orang tua untuk waspada dan jangan sampai dibiarkan.

Penting untuk orang tua bisa mengenali tanda-tanda kapan tantrum anak memerlukan perhatian lebih dan mungkin intervensi profesional, berikut adalah enam tanda bahaya anak tantrum yang perlu diwaspadai:

1. Berlangsung lama dan makin sering

Jangan biarkan anak tantrum jika hal ini terjadi, yang pertama adalah berlangsung lama dan semakin sering.

BACA JUGA:Yuk Kenali! 7 Alasan Umum Penyebab Anak Tantrum

BACA JUGA:Persiapan Pernikahan dalam 6 Bulan: Ini Dia Panduan Lengkap untuk Calon Pengantin

Jika tantrum terjadi hanya beberapa menit bisa dianggap normal, tapi jika anak tantrum berlangsung lama misalnya 20-30 menit, dan frekuensinya semakin sering, ini bisa jadi tanda adanya masalah yang lebih serius.

Karena tantrum yang berkepanjangan dan berulang bisa mengindikasikan stres atau gangguan emosional yang mendalam pada anak.

2. Merusak barang saat tantrum

Jangan biarkan anak tantrum jika hal ini terjadi, yang kedua adalah merusak barang saat tantrum, hal ini bisa jadi tanda anak tidak bisa mengendalikan emosi dengan baik.

Merusak barang bukan hanya perilaku yang merugikan, tetapi juga bisa membahayakan anak dan orang lain di sekitarnya.

BACA JUGA:12 Tips Atasi Anak Tantrum, Tetap Tenang dan Cari Pemicunya

BACA JUGA:7 Tips Mengatasi Anak Tantrum, Sabar ya Bunda

Maka orang tua perlu segera mengambil tindakan untuk mengajarkan anak cara yang lebih sehat dalam mengekspresikan kemarahan dan frustasi.

Kategori :