100 Hari Fokus Ubah Pola Kerja

100 Hari Fokus Ubah Pola Kerja

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, SUNGAIPENUH - Ahmadi Zubir, Wali Kota Sungaipenuh mengatakan, kerja 100 hari masa jabatannya sebagai Wali Kota Sungaipenuh akan fokus pada merubah pola kerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Sebab ada yang selama ini biasa-biasa saja, agar menjadi lebih baik lagi.

Dikatakan Ahmadi, 100 hari kerja itu tidak diatur dalam undang-undang. Namun 100 hari kerja bermaksud untuk merubah pola kerja. 

"Kita bermaksud dalam 100 hari, bisa merubah pola kerja kepala OPD dan pejabat pemerintahan. Mulai penertiban administrasi di kantor, hingga pelaksana di lapangan. Semuanya harus mendukung kegiatan 100 hari kerja," ujarnya.

Dijelaskan Ahmadi, program 100 hari kerja ini, semua OPD harus ada target tertentu yang akan dicapai. Setelah penetapan target, maka tinggal mengevaluasi kinerja kepala OPD.

"Kita akan evaluasi tiap target kinerja kepala OPD selama 100 hari ini," ungkapnya.

Ahmadi menambahkan, untuk Kepala Dinas Kesehatan dalam rangka 100 hari, maka 70 persen masyarakat sungaipenuh sudah harus divaksin.

"Sekarang ini, setiap hari kita lakukan evaluasi seluruh kinerja OPD. Kita berharap semoga program 100 hari ini bisa berjalan dengan baik," ungkapnya.

Ahmadi meminta, semua pihak untuk mendukung kegiatan 100 hari kerja program Walikota dan Wakil Walikota Sungaipenuh.

"Kita minta kebersamaan semua pihak untuk mencapai target 100 hari kerja. Yakni dalam rangka meningkatkan kinerja pejabat kota Sungaipenuh," tandasnya. (sap/enn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: