Mudik Lebaran 2025, Arus Lalu Lintas di Jembatan Bailey Jalintim Bungo Mulai Padat

Mudik Lebaran 2025, Arus Lalu Lintas di Jembatan Bailey Jalintim Bungo Mulai Padat

Sistem buka tutup masih diberlakukan di Jembatan Bailey Jalintim Bungo.-sitihalimah/jambi-independent.co.id-

BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Suasana arus mudik Idul Fitri 1 Syawal 1446 H di Jalan Lintas Sumatera mulai meningkat, terutama di Jembatan Bailey Jalintim Bungo.

Jalintim ini yang menghubungkan Provinsi Sumatera Barat dengan Jambi. Jembatan Bailey ini dipasang pada 8 Maret 2025 lalu setelah akses sebelumnya sempat terputus akibat kerusakan pada 2 Maret 2025.

Berdasarkan pantauan di lokasi, arus kendaraan pribadi pemudik lebaran 2025 sudah mulai terlihat melintasi jembatan tersebut.

Namun, demi kelancaran arus lalu lintas, pihak kepolisian bersama warga setempat masih memberlakukan sistem buka-tutup.

BACA JUGA:Waktu Tidur Ideal Selama Puasa: Ini Pola yang Direkomendasikan Pakar

BACA JUGA:Jangan Tidur Setelah Sahur! Ini Bahayanya yang Jarang Diketahui

Hal ini dilakukan agar tidak terjadi kemacetan panjang, mengingat jembatan Bailey memiliki kapasitas terbatas.

Selain itu, pihak Balai PUPR juga tampak terus memantau kondisi jembatan.

Sayangnya, mereka enggan memberikan keterangan resmi kepada media terkait kondisi terbaru jembatan serta langkah-langkah yang akan diambil ke depannya.

Salah satu pemudik bernama Edi mengungkapkan rasa syukur atas pemasangan jembatan Bailey ini.

BACA JUGA:Gaji Pas-pasan? Begini Cara Pekerja Cerdas Kelola THR Agar Tak Langsung Ludes!

BACA JUGA:Buronan Polda Riau Ditangkap di Kerinci, Polres Kerinci Ungkap Kasus Penadahan

"Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah yang telah memasang jembatan Bailey sehingga kami bisa melewati Jalan Lintas Sumatera," kata dia.

Karena jika tidak, mereka terpaksa harus memutar lewat jalan alternatif yang lebih jauh. "Walaupun masih ada sistem buka-tutup, setidaknya kami bisa melewati jalur nasional dengan lebih lancar," ujar Edi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: