Pertamina Patra Niaga Lakukan Penyesuaian Harga BBM Non Subsidi, Mulai Berlaku Hari Ini, Ini Daftarnya

Pertamina Patra Niaga Lakukan Penyesuaian Harga BBM Non Subsidi, Mulai Berlaku Hari Ini, Ini Daftarnya

Penyesuaian harga BBM Non Subsidi oleh Pertamina Patra Niaga.-ist/jambi-independent.co.id-

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - PT Pertamina Patra Niaga melakukan penyesuaian harga pada BBM non subsidi yang terdiri atas Pertamax Turbo, Pertamax Green 95, Pertamina Dex, Dexlite.

Penyesuaian harga BBM nonsubsidi oleh PT Pertamina Patra Niaga ini, tidak merubah harga untuk Pertamax.

Hal ini disampaikan oleh Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari. Menurutnya, Pertamina Patra Niaga mengevaluasi ulang harga ini karena mengacu pada rata-rata harga minyak dunia.

"Melakukan penyesuaian harga untuk Pertamax Green RON 95, Pertamax Turbo RON 98, serta BBM non-subsidi untuk kendaraan diesel, yaitu Dexlite dan Pertamina Dex," kata dia, Jumat 2 Agustus 2024.

BACA JUGA:Wajib Tahu, Ini Hal yang Tak Boleh Dilakukan saat Mengemudi di Jalan Tol

BACA JUGA:Ditresnarkoba Polda Jambi Amankan 2 Tersangka Jaringan Internasional, Musnahkan 4 Kg Sabu dan 19 Ribu Ekstasi

Penyesuaian harga BBM non subsidi ini, berlaku per 2 Agustus 2024. "Untuk Pertamax harga tetap,” ujar Heppy Wulansari.

Penyesuaian harga BBM nonubsidi Pertamina Patra Niaga, kata dia, mengacu pada tren harga rata-rata ICP (Indonesian Crude Oil Price) atau harga jual minyak mentah di Indonesia, dan serta nilai tukar rupiah terhadap dolar AS (USD).

Heppy menjelaskan, penyesuaian harga BBM nonsubsidi telah dilakukan oleh seluruh badan usaha pada awal bulan Agustus 2024.

Heppy melanjutkan, kebijakan penyesuaian harga BBM non-subsidi Pertamina selalu mempertimbangkan stabilitas ekonomi dan daya beli masyarakat.

BACA JUGA:Menangkan Sengketa Tanah Kampus I Telanaipura, Rektor UIN STS Jambi: Semoga Masyarakat Hormati Putusan Hukum

BACA JUGA:Ditresnarkoba Polda Jambi Amankan Warga Singkut yang Bawa 463 Gram Sabu

Oleh karena itu, meskipun tren ICP mengalami kenaikan sejak akhir trimester pertama, harga BBM non-subsidi Pertamina Patra Niaga tidak mengalami perubahan sejak Maret 2024.

Dengan penyesuaian di awal Agustus ini, kata dia, maka untuk wilayah DKI Jakarta, Pertamax tetap di harga Rp12.950 per liter, Pertamax Green disesuaikan menjadi Rp15.000 dari sebelumnya Rp13.900 per liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: