BPK Soroti Utang RSUD Raden Mattaher Makin Membengkak, Pemprov Jambi Diminta Bertindak

BPK Soroti Utang RSUD Raden Mattaher Makin Membengkak, Pemprov Jambi Diminta Bertindak

BPK Soroti Utang RSUD Raden Mattaher Makin Membengkak-Ist/jambi-independent.co.id-Freepik.com

Jika tidak diselesaikan, utang yang terus menumpuk dapat berdampak pada kualitas layanan kesehatan yang diberikan RSUD Raden Mattaher kepada masyarakat.

BPK juga menyampaikan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Daerah (IHPD) Tahun 2023 yang memuat informasi hasil pemeriksaan pada pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di Provinsi Jambi. 

BACA JUGA:Telkomsel Hadirkan Layanan Aplikasi Fita di IndiHome TV, Dukung Pelanggan Jalani Gaya Hidup Sehat di Rumah

BACA JUGA:Terungkap, Dalang Kasus Mayat Tanpa kepala di Bungo Ternyata Kecanduan Judi Online

Berdasarkan data pemantauan tindak lanjut rekomendasi BPK hingga Semester II Tahun 2023, kesesuaian terhadap rekomendasi BPK di Pemerintah Provinsi Jambi hanya mencapai 69%, di bawah target nasional sebesar 75%.

Dalam akhir sambutannya, Ahmadi Noor Supit mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Jambi serta Gubernur Jambi beserta jajarannya atas kerja sama selama proses pemeriksaan. 

BPK berharap agar hasil pemeriksaan yang telah disampaikan dapat mendorong perbaikan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD di masa mendatang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: