Manfaat Mengonsumsi Telur Rebus, Salah Satunya Sumber Energi dan Membantu Program Diet!

Manfaat Mengonsumsi Telur Rebus, Salah Satunya Sumber Energi dan Membantu Program Diet!

Manfaat Mengonsumsi Telur Rebus-ist/jambi-independent.co.id-freepik.com

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Telur rebus adalah makanan yang sering kita temui sehari-hari. Selain mudah ditemukan, Telur rebus juga bisa diolah dan dicampur dengan berbagai hidangan.

Telur juga merupakan makanan yang mengandung protein hewani. protein tersebut memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh, mulai dari menyediakan energi hingga mendukung proses pertumbuhan dan perkembangan tubuh.

Selain enak, mengenyangkan, dan baik untuk kesehatan, telur memiliki nilai biologis tertinggi dalam hal protein. Satu butir telur mengandung sekitar 72 kalori, tetapi menyediakan 6 gram protein berkualitas tinggi, 5 gram lemak, dan 1,6 gram lemak jenuh, serta mengandung zat besi, vitamin, mineral, dan karotenoid.

Telur juga merupakan sumber nutrisi yang dapat melawan penyakit, seperti lutein dan zeaxanthin. Karotenoid ini dapat mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia, yang merupakan penyebab utama kebutaan pada orang dewasa yang lebih tua.

BACA JUGA:Catat, Ini Ciri-ciri Cowok yang Hanya Mempermainkan Hati Cewek

BACA JUGA:Resep Nasi Goreng Hongkong yang Pasti Mudah dan Praktis

Lantas, apa saja manfaat mengonsumsi telur rebus? Yuk simak artikel ini hingga selesai

1. Membuat rasa kenyang berlangsung lebih lama

Telur rebus merupakan sumber protein tanpa lemak yang sangat baik yang mampu  membuat kamu merasakan kenyang lebih lama.

Oleh karena itu, telur rebus sering dimakan sebagai sarapan untuk tetap merasa kenyang hingga tiba waktu makan siang.

Protein membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna dibandingkan dengan karbohidrat. Selain itu, protein juga dapat merangsang pembentukkan hormon yang membantu meningkatkan rasa kenyang dan juga dapat mengurangi pembentukan hormon yang menyebabkan rasa lapar.

BACA JUGA:Cobain Deh! Resep Nasi Goreng Cabe Hijau yang Super Nagih

BACA JUGA:75 Tempat Penyulingan Minyak Ilegal di Muba Dibongkar Polda Sumsel

2. Memelihara kesehatan mata

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: