Angin Segar untuk Olahraga Bola Basket, FIBA Bakal Buka Kantor di Indonesia

Angin Segar untuk Olahraga Bola Basket, FIBA Bakal Buka Kantor di Indonesia

FIBA bakal berkantor di Indonesia.-ist/jambi-independent.co.id-

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Indonesia meraih kabar menggembirakan dalam dunia bola basket internasional.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Anggota Dewan Federasi Bola Basket Internasional (FIBA), Erick Thohir, mengumumkan bahwa FIBA akan membuka kantor di Indonesia.

Keputusan ini diambil setelah pertemuan antara Erick Thohir dan Anggota Dewan FIBA, Ingo Weiss, di Jakarta.

"Dalam pertemuan dengan sesama anggota FIBA Central Board, Ingo Weiss di Jakarta, saya mengumumkan kabar baik untuk bola basket nasional, FIBA akan membuka kantor di Indonesia," demikian tulis Erick pada unggahan di akun resmi media sosial Instagram pribadinya.

BACA JUGA:Jambi Independent Kawinkan Gelar IDMA dan IPMA di SPS Awards 2024, Sebagai Media Online dan Koran Terbaik

BACA JUGA:Memperingati Hari Pendidikan Nasional, Kejati Jambi Masuk Sekolah Beri Pemahaman Hukum

Sebelum pertemuan dengan Erick Thohir, beberapa perwakilan FIBA telah bertemu dengan pengurus PP Perbasi di GBK Arena Senayan Jakarta.

Hadir dalam pertemuan tersebut Direktur Eksekutif FIBA, David Crocker, Anggota Dewan FIBA Ingo Weiss, dan Anggota Dewan Eksekutif serta Kepala Bagian Keuangan FIBA, Patrick Mariller.

Kunjungan FIBA ini disambut baik oleh pengurus PP Perbasi, antara lain Ketua Umum Danny Kosasih, Sekretaris Jenderal Perbasi Nirmala Dewi, dan beberapa tokoh lainnya dari Perbasi.

Perwakilan FIBA memberikan apresiasi terhadap kemajuan bola basket Indonesia, terutama suksesnya penyelenggaraan Piala Dunia FIBA 2023 yang berlangsung pada pertengahan tahun lalu.

BACA JUGA:Ternyata Bukan Hanya Air Putih, Minuman Ini Dapat Bikin Ginjal Sehat, Lho!

BACA JUGA:Ibu Hamil Harus Makan Jagung Rebus Karena Akan Mendapatkan Manfaat Ini!

FIBA juga sempat mengunjungi kantor pusat PP Perbasi di lantai delapan GBK Arena serta meninjau lapangan latihan di gedung tersebut.

Mereka mendengarkan paparan dari Nirmala Dewi mengenai program-program Perbasi yang meliputi 34 provinsi di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: