Gerindra Prioritaskan Kader Maju di Pilwako Sungai Penuh, Nama Azhar Hamsah Masuk Radar

Gerindra Prioritaskan Kader Maju di Pilwako Sungai Penuh, Nama Azhar Hamsah Masuk Radar

Rocky Chandra sebut Gerindra prioritaskan kader masuk calon Walikota Sungai Penuh -Foto : Saprial-Jambi-independent.co.id

SUNGAI PENUH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Tensi politik Pemilihan Wali Kota SUNGAI PENUH kian panas, sejumlah partai politik telah membuka pendaftaran calon Wali Kota SUNGAI PENUH.

Sejumlah nama mulai mencuat salah satu partai yang terus memantau perkembangan politik Kota Sungai Penuh. 

Partai Gerindra salah satu yang belum membuka pendaftaran calon Wali Kota Sungai Penuh, namun partai Gerindra telah menyatakan akan memprioritaskan kader untuk maju di pilwako Sungai Penuh.

Hal ini disampaikan Rocky Chandra, sekjen Tidar (Tunas Indonesia raya,red) organisasi sayap partai Gerindra, yang juga salah seorang calon Anggota DPR-RI yang telah ditetapkan duduk di Senayan, secara tegas menyatakan bahwa Gerindra tetap memprioritaskan kader sebagai calon Wali Kota Sungai Penuh. 

BACA JUGA:Saling Menghargai, Ini 5 Zodiak Tak Suka Meremehkan Orang Lain

BACA JUGA:Kenapa Kamu Perlu Makan Buah Setiap Hari? Ini Penjelasannya

“Gerindra tetap memprioritaskan kader sebagai calon wali kota Sungai Penuh, namun tetap harus mengikuti administrasi pencalonan yakni ikut mendaftar sebagai calon di Gerindra,”terangnya. 

Rocky mendorong agar kader Gerindra yang punya potensi untuk maju sebagai calon wali kota Sungai Penuh, harus ikut mendaftar di Gerindra sebagian calon. 

Sekjen Tunas Indonesia Raya Pusat ini mengatakan bahwa kader  gerindra  yang punya potensi harus didorong untuk maju.

 Sebagaimana diketahui bahwa Gerindra kota Sungai Penuh memiliki kader potensial yang didorong maju di pilwako Sungai Penuh yakni Azhar Hamsah, anggota DPRD Kota Sungai Penuh dua periode. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: