Tak Perlu Mahal, Ini 8 Cara Alami Bikin Kulit Putih, Cerah dan Mulus hanya Dalam Seminggu

Tak Perlu Mahal, Ini 8 Cara Alami Bikin Kulit Putih, Cerah dan Mulus hanya Dalam Seminggu

Tips mendapatkan kulit putih,cerah dan mulus -Foto : ilustrasi-Net

 Usapkan pada kulit yang gelap. Biarkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air biasa. Lakukan dua atau tiga kali sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

Selain campuran diatas lidah buaya juga dapat dicampurkan dengan minyak almond. Caranya ambil 2 sendok makan lidah buaya dan tambahkan beberapa tetes minyak tersebut. Oleskan pada kulit dan biarkan 15-20 menit. Lalu bilas dengan air dan keringkan. Setelah penggunaan, pastikan Anda tidak terkena sinar matahari langsung.

3. Bengkoang

Bengkoang merupakan salah satu buah yang paling sering digunakan sebagai bahan utama produk kecantikan kulit. Hal ini dikarenakan bengkoang kaya akan vitamin B dan C yang sangat berperan penting untuk memutihkan kulit dan menjaga kulit agar tetap bersih bersinar. Vitamin C pada bengkoang memberikan rangsangan pada sel kulit untuk beregenerasi.

Untuk pemakaiannya, blender bengkong hingga halus. Gunakan sebagai lulur saat hendak mandi. Untuk hasil maksimal lakukan perawatan tersebut secara rutin.

BACA JUGA:4 Shio yang Suka Menolong dan Paling Pengertian, Hatinya Baik Banget

BACA JUGA:KPU Muaro Jambi Targetkan Partisipasi Pemilih Diatas 80 Persen

4. Madu

Cara memutihkan kulit secara alami selanjutnya adalah dengan menggunakan madu. Madu berfungsi sebagai pelembap alami dan sekaligus dapat mencerahkan kulit karena kaya akan anti-oksidan dan juga dapat mengangkat kulit mati. 

Caranya pemakaiannya, oleskan madu pada seluruh tubuh lalu diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini secara rutin untuk mendapatkan kulit putih alami.

5. Putih telur dan lemon

Lemon kaya akan kandungan vitamin C sehingga efektif untuk memutihkan kulit, sedangkan putih telur efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati penyebab kulit kusam dan tidak cerah. Kombinasi kedua bahan ini sangat efektif untuk memutihkan dan mencerahkan kulit tubuh. 

Cara memutihkan kulit secara alami dengan menggunakan dua bahan ini adalah, campur putih telur yang diambil dari 2 - 3 butir telur dengan 2 - 3 lemon. Panaskan campuran bahan tersebut di atas api kecil. Diamkan hingga agak mengental. Dinginkan dengan memasukkannya ke dalam kulkas. Setelah dingin oleskan pada bagian seluruh kulit tubuh secara merata. Diamkan selama 15-20 menit. Bersihkan dengan air bersih dan keringkan dengan handuk kering sesudahnya.

BACA JUGA:10 Cara Merawat Kucing yang Baik untuk Pemula di Rumah

BACA JUGA:Ini Poin Kesepakatan dari Raker ATJ Bersama Kades dan Lurah, Lucky Wijaya: Kami Siap Berkomitmen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: