Kelurahan Teluk Dawan Disematkan Menjadi Kampung Bebas Narkoba, Ini Harapan Kapolres Tanjab Timur

Kelurahan Teluk Dawan Disematkan Menjadi Kampung Bebas Narkoba, Ini Harapan Kapolres Tanjab Timur

Kampung bebas narkoba di kelurahan Teluk Dawan Tanjabtim-Foto : Harpandi-Jambi-independent.co.id

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Berbagai cara terus diupayakan oleh pihak berwenang guna mengantisipasi terjadinya peredaran dan penyalahgunaan narkoba di seluruh wilayah di Indonesia.

Begitu pula yang baru-baru ini dilakukan oleh Polres Tanjab Timur, dalam hal ini Satnarkoba setempat, yang juga berkolaborasi serta bersinergi dengan pihak BNNK, jajaran Pemkab Tanjab Timur dan stakeholder lainnya.

Selain melakukan pengungkapan kasus dan sosialisasi, pihak Satnarkoba Polres Tanjab Timur juga menggandeng sejumlah pihak guna ikut mengawasi peredaran narkoba di wilayahnya.

Seperti hal nya yang dilakukan di Kelurahan Teluk Dawan, Kecamatan Muarasabak Barat, baru-baru ini. Pihak Satnarkoba dan jajaran Polres Tanjab Timur mendeklarasikan Kelurahan tersebut sebagai kampung tangguh bebas dari narkoba.

BACA JUGA:1 Unit Motor Ludes Terbakar di SPBU Jalan Lintas Tebo Jambi, Diduga Pelangsir BBM

BACA JUGA:Bye Bye Mantan, Ini 6 Zodiak Cepat Move On Dari Patah Hati, Gak Mau Bersedih Lama Lama

Dimana, ada dua kriteria lokasi yang biasanya di pilih untuk menjadi kampung bebas narkoba ini. Yaitu wilayah yang rawan terjadi aksi peredaran atau penyalahgunaan Narkoba, dan wilayah yang paling minim terjadi aksi pelanggaran hukum tersebut.

Kelurahan Teluk Dawan ini sendiri menjadi wilayah yang paling minim terjadinya kejahatan peredaran maupun penyalahgunaan barang haram tersebut.

Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan, yang didampingi Kasat Narkoba Iptu Rachmat Hidayat, saat diwawancarai awak media di lokasi kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan pencanangan kampung bebas dari narkoba ini merupakan program dari Kapolri dalam agenda utama di triwulan ketiga tahun 2023, terkait kampung bebas narkoba.

Dengan adanya kepung bebas narkoba ini, jajaran Polres Tanjab Timur berharap bisa mengutamakan pencegahan dari pada penegakan hukum. 

BACA JUGA:Sangat Mudah dan Lancar, Ini 4 Daftar Pinjol Cepat Cair dan Gak Ribet, Paling Dipercaya Nasabah

BACA JUGA:Aksi Pria Joget Tak Pantas di Mall WTC Batanghari, LAM Kota Jambi akan Beri Sanksi Adat

"Yang terpenting adalah, bagaimana kita mengedukasi masyarakat, memberikan kegiatan-kegiatan positif, sehingga masyarakat bisa terhindar dari hal-hal negatif, terutama yang berkenaan dengan pelanggaran penyalahgunaan dan peredaran narkoba," ucapnya.

Selain itu, jajaran Polres Tanjab Timur juga gencar melakukan pengawasan terhadap jalur tikus, yang diindikasi kuat menjadi lokasi aman bagi para pelaku penyelundupan barang ilegal untuk menjalankan aksinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: