SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd Renovasi Lapangan Voli Waga Blok E Kelurahan Pandan Jaya

SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd Renovasi Lapangan Voli Waga Blok E Kelurahan Pandan Jaya

SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd Renovasi Lapangan Voli Waga Blok E Kelurahan Pandan Jaya--

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Renovasi lapangan Voli di RT 032, RW 07, Blok E, Kelurahan Pandan Jaya, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjab Timur telah memberikan dampak yang sangat positif bagi warga setempat, bahkan untuk warga lainnya yang memiliki hobi yang sama di bidang olahraga beregu ini.

Berlokasi dipinggir jalan lintas perbatasan antara Kecamatan Geragai dan Kecamatan Muarasabak Barat, lapangan ini sangat strategis untuk penyelenggaraan berbagai turnamen bola Voli, baik itu yang bertaraf lokal, maupun level diatasnya.

Usai direnovasi oleh pihak SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd, membuat lapangan Voli di RT 032, RW 07, Blok E, Kelurahan Pandan Jaya, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjab Timur, semakin nyaman dan layak digunakan untuk aktifitas olahraga voli.

Ketua RT 032, Ishak, saat diwawancarai terkait hal ini mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi respon dari PetroChina International Jabung Ltd atas permohonan renovasi lapangan voli blok E yang kami ajukan lewat proposal.

BACA JUGA:Tuntut Hak Tanah Adat Diambil Perusahaan, SAD Datangi DPRD Batanghari saat Paripurna

"Respon dari pihak SKK Migas-PetroChina sangat bagus mas. Proposal yang kami ajukan cepat di tanggapi mereka," ucapnya.

Dalam wawancara ini, ada harapan lain yang diutarakan oleh Ishak. Dimana, mewakili warga setempat, terutama mereka yang memiliki hobi di bidang olahraga bola Voli, sangat mengharapkan adanya bantuan lain dari pihak SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd atau pun pihak terkait lainnya, untuk perawatan lapangan ini.

"Kami berharap, lapangan ini kembali mendapat bantuan. Agar bisa dipasang lampu penerangan, supaya lapangan ini bisa digunakan untuk main Voli saat malam hari," harapnya.

Sementara itu, Rohim, Ketua Seksi Olahraga RT 032, RW 07 ini juga mengutarakan, dirinya sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan atau renovasi yang telah dilakukan oleh pihak SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd terhadap lapangan voli mereka itu.

BACA JUGA:Kunjungi Ceko, Menko Polhukam dan Menkumham Buka Lebar Peluang Repatriasi Korban Pelanggaran HAM Berat

Sebab, sebelum direnovasi oleh PetroChina International Jabung Ltd, warga setempat sering mengalami kendala saat hendak bermain dilapangan Voli itu, terlebih saat memasuki musim penghujan.

"Dulu lantai lapangan ini masih kecil, disisinya masih tanah. Kalau sudah musim hujan, tanah disisi lapangan ini masuk ke dalam lapangan. Kalau sudah begitu kami jadi susah mau main voli," ujarnya.

Bukan hanya renovasi lantai lapangan, bantuan dari pihak SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd itu juga berupa jaring net, tiang penyangganya serta jaring sisi luar lapangan dan bola Voli," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: