Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Resmi Teken Lokasi Pencarian Barang Antik Suak Kandis Jadi Kawasan Cagar Budaya

Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Resmi Teken Lokasi Pencarian Barang Antik Suak Kandis Jadi Kawasan Cagar Budaya

PJ Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah menegaskan, akan menandatangani pengajuan Suak Kandis menjadi cagar budaya hari ini juga.-Foto : Junaidi-Jambi-independent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni ​​Deliansyah resmi membuat kawasan Suak Kandis yang menjadi tempat pencarian barang antik menjadi kawasan cagar budaya bawah air. 

Saat diwawancari awak media, PJ Bupati menyebutkan suratnya sudah ditandatangani dan sudah di sampaikan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muaro Jambi serta Kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Jambi.

"Sudah saya teken, suratnya sudah di Kepala Dinas Pendidikan dan Kepala BPCB Pak Agus. Nanti dia yang akan berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat untuk menguatkan segala sesuatu yang berhubungan dengan operasi," sebut PJ Bupati Bachyuni.

“Dengan begitu, siapun yang melakukan pencarian benda purbakala disana, maka kami akan meminta aparat penegak hukum untuk menindak tegas,” timpalnya. 

BACA JUGA:Banjir Pujian, Begini Sikap Park Seo Joon Kepada Para Penggemarnya 

BACA JUGA:Wawako Maulana Launching Portal SPBE: Mudahkan Pelayanan Masyarakat

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muaro Firdaus membenarkan jika surat keputusan penetapan kawasan cagar budaya tersebut sudah ditandatangani oleh Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni ​​Deliansyah.

"Ya benar surat sudah diteken PJ Bupati," sebutnya singkat. 

Dengan ditandatanganinya surat penetapan kawasan pencarian benda purbakala menjadi kawasan cagar budaya bawah air oleh PJ Bupati Muaro Jambi, maka secara otomatis pencarian benda purbakala dapat ditindak tegas.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muaro Jambi melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Muaro Jambi, mengusulkan lokasi tempat pencarian benda purbakala di Sungai Batanghari kawasan Suak Kandis, sebagai Cagar Budaya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muaro Firdaus menyebut, pihaknya telah melakukan sidang terhadap pengusulan lokasi Suak Kandis menjadi cagar budaya.

"Kita sudah sidang. Hadir kala itu perwakilan dari provinsi Jambi, BPCB Provinsi Jambi, akademisi dan pihak-pihak terkait lainnya," kata Firdaus, tentang rencana pengajuan cagar budaya.

Pengusulan lokasi itu menjadi cagar budaya karena disana memiliki sejarah yang kuat. Di sana banyak peninggalan nenek moyang terdahulu yang perlu dijaga.

BACA JUGA:Terungkap! Ini Salah Satu Shio yang Paling Dekat dengan Dewa Rezeki, Auto Untung Terus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: