Mantapkan Aspek Strategis Pemenangan, Sekjen Hasto Kristiyanto Hadiri Rakerda PDIP Jambi
Hasto Kristiyanto Sekjen DPP PDIP saat memberikan keterangan di hadapan awak media-Rizal Zebua-Jambiindependent.co.id
JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto hadir dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) III DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi di RCC Kota Jambi, Sabtu 29 Juli 2023.
Kedatangannya pada rakerda ini tak lain, untuk memantapkan seluruh aspek strategis PDIP sekaligus pemenangan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo.
Ini agar dapat melanjutkan kepemimpinan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden ke-8.
"Wakil, sudah dilakukan pengerucutan, dalam momentum yang tepat Ibu Ketua Umum Megawati Soekarno Putri akan berdialog dengan Ketum parpol lain dan juga Presiden Jokowi, yang nantinya akan diumumkan pasangan yang terbaik yang akan mendampingi pak Ganjar, tentu saja sebagai satu kesatuan kepemimpinan agar bergerak cepat untuk kemajuan Indonesia raya kita," ujarnya.
BACA JUGA:Arti Mimpi Membeli Baju Baru, Bisa jadi Akan Meraih Kesuksesan yang Luar Biasa
BACA JUGA:Hebat, Zodiak ini Terlahir dengan Mental Baja dan Fisik yang Kuat
Sejauh ini kata Hasto, ketika dilihat dari seluruh pengurus PDI Perjuangan mulai dari DPP, DPD dan DPC, sampai dengan ke tingkat PRT se-Indonesia termasuk di Provinsi Jambi, telah menyatakan kesiapan untuk memenangkan Ganjar Pranawo di Pilpres mendatang.
"Kita lihat dari optimisme seluruh pengurus partai yang hari ini menyatakan kesiapan untuk menang," sebutnya.
"Maka dengan dukungan rakyat kami berharap PDIP mendapat kemenangan kembali sebagaimana terjadi pada tahun 2019," katanya tampak didampingi oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi Edi Purwanto. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: