Bacaan Niat dan Doa Makan Sahur saat Ramadan

Bacaan Niat dan Doa Makan Sahur saat Ramadan

Ilustrasi bulan ramadan-Foto : ilustrasi-Pixabay

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Saat melakukan santap sahur ternyata ada niat dan doa yang harus dilafadzkan . Niat dan doa yang akan memberikan kemudahan untuk puasa Ramdahan nantinya .

Berikut ini bacaan niat dan doa makan sahur puasa Ramadhan

Kumpulan bacaan doa dan niat yang biasa dilafadzkan saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan .

Niat Santap Sahur / Niat Berpuasa

Nawaitu shauma ghadin an adai fardhi syahri ramadhana haadzhihis sanati lillahi taala

Artinya: Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini karena Allah Taala

BACA JUGA:Keutamaan Puasa Ramadan, Niat Beserta Artinya yang Wajib Diketahui

Bacaan Doa Makan Sahur

Doa makan sahur diawali dengan bacaan Bismillah. Kemudian bisa membaca doa sebelum makan yang berbunyi:

Allohumma baariklanaa fiimaa rozaqtanaa wa qinaa adzaaban naar

Artinya: Ya Allah, berkahilah untuk kami apa yang Engkau karuniakan kepada kami dan peliharalah kami dari adzab neraka. (HR. Imam Malik dalam Al Muwatha)

Setelah membaca doa sebelum makan, bisa membaca:

Yarhamullaahul mutasahhiriin.

Artinya: Semoga Allah menurunkan rahmat-Nya bagi mereka yang bersahur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: