Viral Konsep Childfree di Medsos, Ma’Aruf Amin Sebut Tujuan Menikah untuk Miliki Keturunan

Viral Konsep Childfree di Medsos, Ma’Aruf Amin Sebut Tujuan Menikah untuk Miliki Keturunan

Wakil Presiden Ma'aruf Amin ikut berkomentar mengenai childfree-dok-Jambi-Independent.co.id

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID –  Saat ini media sosial tengah heboh heboh dengan pembahasan childfree. Netizen banyak yang berkomentar mengenai childfree yang dianggap bisa membuat orang lebih bahagia.

Pernyataan ini awalnya keluar dari pernyataan seoranga netizen bernama Gita Savitri atau Gitasav yang mengatakan bahwa dirinya dan suami memutuskan untuk childfree. Gita Savitri adalah satu influencer Indonesia yang tinggal di Jerman.  

Childfree adalah konsep dalam hidup yang memutuskan tidak memiliki anak. Hal ini secara otomatis menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat. Ada yang setuju, ada juga yang bahkan menentang secara terang terangan.

Terbaru, Wakil Presiden Ma’aruf Amin ikut berkomentar mengenai childfree yang saat ini sedang viral.  

BACA JUGA:Siapkan Rp 45 M, Bupati Kerinci Adirozal Targetkan RSU Tipe D Bisa Beroperasi 2024 di Bukit Kerman

BACA JUGA:Mau Daftar CPNS Kemenkumham 2023? Cek Gaji dan Tunjangan PNS Kemenkumham, Jadi Incaran Formasi CPNS 2023

Menurut Ma’aruf Amin tujuan pasangan memutuskan untuk menikah adalah memiliki keturunan. Sehingga nantinya manusia bisa berkembang biak. 

Menurut Ma'ruf, mengungkapkan jika esensi pernikahan adalah memiliki keturunan agar manusia bisa berkembang biak dan mengelola bumi. Wapres juga menegasakan jika tak ada kaitannya childfree dengan program pencegahan stunting.

"Pernikahan tersebut dimaksudkan untuk mengembangbiakkan manusia. Melalui perkawinan manusia berkembang dan terus bisa mengelola bumi ini sampai sampai kiamat," ungkap Ma'ruf.

Selain itu menurut Ma’ruf dalam program penanggulangan stunting sendiri tidak ada program dengan tidak punya anak. 

BACA JUGA:Weekend Asyiknya Makan Es Krim Nih, Ini Resep Es Krim Alpukat Sehat dan Bergizi, Buat Yuk…

BACA JUGA:Peraturan Terbaru Menikah 2023, Pasangan Wajib Miliki Sertifikat Nikah 3 Bulan Sebelum Akad, Ini Cara Mendapat

“Tentu saja apa namanya itu, childfree tidak ada," jelasnya.

Wapres juga menjelaskan keturunan merupakan salah satu hal yang penting dalam sebuah pernikahan. Meskipun, ada pasangan yang menunda untuk memiliki anak satu atau dua tahun, namun itu dalam mempersiapkan saat akan memiliki anak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id