Serahkan Bantuan Modal UMKM pada Ratusan Mak-mak, Ini Pesan Gubernur Jambi Al Haris
Gubernur Jambi Al Haris serahkan bantuan kepada UMKM -Deki/jambi-independent-
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Gubernur JAMBI Al Haris menyerahkan secara simbolis bantuan modal kerja bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bagi mak-mak, Wirausaha Pemula dan Milenial melalui program Dua Miliar Satu Kecamatan (Dumisake) tahun 2022.
Penyerahan bantuan modal ini, dilakukan secara simbolis kepada ratusan mak-mak penerima bantuan pada Minggu, 18 Desember 2022.
Dari data yang disampaikan Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jambi Hamdan, ada sebanyak 274 orang yang mendapatkan penerima bantuan.
Gubernur Jambi Al Haris dalam arahannya menjelaskan bantuan modal ini diberikan dalam upaya mengentaskan masalah kemiskinan yang ada di Jambi saat ini.
BACA JUGA:Ini Risiko Kendaraan Mobil dan Motor saat Gunakan CNG Pengganti BBM Pertalite
BACA JUGA:DAIFEST 2022 di PT Surya Sentosa Primatama Berjalan Sukses dan Meriah
"Hasil survey memang menyebutkan bahwa angka kemiskinan itu lebih banyak di perkotaan dari pada di pedesaan, hal ini karena banyak faktor salah satunya adalah karena banyaknya perantau dari daerah lain," katanya.
Al Haris kemudian menyebutkan, bahwa kondisi keluarganya juga dulu sangat miskin.
Salah satu tujuannya menjadi pemimpin adalah agar dapat mengurangi angka kemiskinan yang ada di Jambi.
"Saya faham betul beban mak-mak ini, mulai dari kebutuhan rumah semua difikirkan, untuk itu saya titip pesan agar bantuan modal ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan maksimal," pesannya.
BACA JUGA:Jawaban Mabes Polri Soal Iptu Umbaran, Wartawan Dilantik Jadi Kapolsek
Untuk penerima bantuan modal dari kalangan mak-mak mendapatkan modal Rp 10 Juta, Wirausaha Pemula Rp 20 Juta dan Milenial Rp 20 Juta. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: