Legit dan Manis, Ini Resep dan Cara Membuat Kue Padamaran Khas Jambi
Kue Padamaran khas Jambi-Wikipedia-Wikipedia
50 ml air perasan daun pandan suji
1 sdt pasta pandan
1/4 sdt garam halus
daun pisang secukupnya
BACA JUGA:Jangan Dipaksa, Ini 3 Tanda Kamu dan Dia Tidak Berjodoh
BACA JUGA:Paling Diserbu saat ke Palembang, Ini Lima Macam Pindang di Sumatera Selatan
Panaskan daun pisang di atas api agar layu dan mudah dibentuk. Potong panjang dan bentuk mangkuk tangkir daun pisang. Semat dengan lidi atau stapler.
Campurkan tepung dengan santan kental dan cair. Aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil.
Masak adonan di atas api kecil sambil tetap diaduk. Masukkan garam, air perasan pandan, dan pasta pandan secukupnya. Aduk rata terus hingga muncul gelembung-gelembung, jangan sampia terlalu kental. Angkat.
Masukkan gula merah sisir secukupnya di mangkuk takir. Tuang adonan sedikit, tabur gula merah lagi dan tutup dengan adonan hingga penuh.
BACA JUGA:Ramalan Karier Berdasarkan Zodiak, Gemini, Orang Lain Sulit Untuk Anda Hadapi Hari Ini
BACA JUGA:Kisah Cinta Zodiak Kamu, 10 Desember 2022, Gemini, Gairah Sangat Terlihat Hari Ini
Kukus selama 30 menit hingga matang, angkat diamkan biar agak dingin.
Nikmati kue padamaran khas Jambi selagi hangat, meskipun dingin juga tetap enak.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber