Waduh, Selain Gunting Baju, Oknum Guru SMPN 26 Kota Jambi Juga Tampar Siswa

Waduh, Selain Gunting Baju, Oknum Guru SMPN 26 Kota Jambi Juga Tampar Siswa

Ilustrasi kekerasan-Pixabay-Pixabay.com

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Aksi oknum guru SMPN 26 Kota JAMBI, yang menggunting baju sejumlah siswa, perlu menjadi perhatian khusus.

Dari informasi yang didapat, ternyata oknum guru berinisial DN ini ternyata tak hanya memotong baju-baju siswa.

Oknum guru tersebut, juga dikabarkan sempat melakukan kekerasan fisik terhadap siswa di kelas lain, dengan cara menampar.

"Iya kawan anak saya ada yang ditampar," kata sumber Jambi Independent, Kamis 3 November 2022. Untuk diketahui, seorang oknum guru SMPN 26 Kota Jambi, berinisial DN dikabarkan menggunting baju-baju siswa, Rabu 2 November 2022. 

BACA JUGA:BPOM Jambi Adakan Sosialisasi KIE 

BACA JUGA:Dukung Pengembangan Digitalisasi Pasar, Bank Mandiri Jambi Gaungkan Program Pasar Angso Duo Siap Jadi Digital

Salah satu sumber Jambi Independent menyebutkan, hal ini berawal saat, sejumlah siswa kelas VII yang belum mendapatkan seragam sekolah, memilih menggunakan seragam lama. Atau seragam dari kakak kelas mereka.

"Iya, mau pakai baju SD kan kekecilan. Jadi minja. Punya Abang nya dulu, cuma memang ada bekas coretan sedikit," kata sumber, Kamis 3 November 2022 malam.

Tak berselang lama, oknum guru berinisial DN itu tiba-tiba langsung memanggil sejumlah siswa, dan memilih memotong baju mereka.

"Nah anak kami nih takut jadi dak berani ngomong. Baru lah Rabu malam ngomong, Kamis pagi tadi banyak ortu siswa yang ke sekolah komplain hal itu," jelasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: