Terima Kunjungan PWI Provinsi Jambi, Kapolda Jambi: Wartawan adalah Profesi Mulia

Terima Kunjungan PWI Provinsi Jambi, Kapolda Jambi: Wartawan adalah Profesi Mulia

Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, saat menerima kedatangan PWI Provinsi Jambi.-Istimewa/Polda Jambi-

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.IDKapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, menerima kedatangan  Panitia Pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jambi 2022-2027.

Para pengurus PWI Provinsi Jambi ini, diterima di ruangan kerjanya pada Kamis, 1 September 2022.

Kedatangan sebagian pengurus PWI Provinsi Jambi ke Polda Jambi ini, bertujuan untuk bersilahturahmi.

Mereka juga sekaligus mengundang Kapolda Jambi untuk hadir pada pelantikan pengurus baru PWI Provinsi Jambi masa bhakti 2022-2027.

BACA JUGA:Berhasil Jaga Stabilitas Harga Pangan, Airlangga Kumpulkan Kepala Daerah Beberkan Rekomendasi TPIP

BACA JUGA:Danrem 042/Gapu Hadiri Peresmian Ground Breaking Jalan Khusus Batubara

Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, melalui Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto menyebutkan bahwa Kapolda Jambi menerima dengan baik kedatangan pengurus PWI dan berdiskusi terkait situasi keamanan, dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Jambi saat ini.

"Kapolda Jambi menyampaikan bahwa wartawan itu salah satu profesi yang mulia sampai saat ini. Wartawan Jambi diharapkan bisa bersama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif khususnya di Provinsi Jambi," ucap Kabid Humas Polda Jambi.

Ditambahkan oleh Kombes Pol Mulia Prianto bahwa diharapkan kepada pengurus PWI dapat mengontrol apa saja permasalahan yang ada di media. 

"Semoga dengan kepengurusan baru ini, persatuan wartawan Jambi bisa semakin solid dan mampu memberikan informasi yang aktual dan terpercaya," kata Kombes Pol Mulia Prianto.

BACA JUGA:Jafar Ahmad: Isu Kedaerahan Punya Pengaruh Kuat di Pilbup Kerinci 2024

BACA JUGA:Resmi! Kapolda Jambi Mutasi Kapolsek Kota Baru, Ini Jabatan Barunya

Kapolda Jambi juga sempat menanyakan apa saja program PWI Provinsi Jambi ke depan.

Menjawab itu, Ketua Panitia Muhtadi Putra Nusa mengatakan, bahwa dalam waktu dekat PWI akan menggelar Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: