Disiapkan untuk Qurban, Tiga Sapi Warga Raib Dicuri

Disiapkan untuk Qurban, Tiga Sapi Warga Raib Dicuri

KEHILANGAN: Samianto, korban pencurian sapi saat memberikan keterangan kepada awak media.-IST/JAMBI INDEPENDENT-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Sebanyak tiga ekor sapi yang sengaja disiapkan untuk diqurbankan di Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 milik Samianto (62), warga RT 23, Kelurahan Baganpete, Kecamatan Alambarajo, Kota Jambi raib digondol maling.

Sumianto saat dimintai keterangannya di lokasi kejadian mengatakan, kejadiannya pada Jumat, 20 Mei 2022 sekira pukul 1.16.

Setelah dirinya memberi makan sapi tersebut sekira pukul 1.30, dirinya langsung beristirahat tidur.
"Biasanya jam setengah satu saya kasih makan, setelah itu istrahat tidur. Kemudian jam 3 dini hari pas saya bangun untuk mau kasih makan lagi, sudah tidak ada lagi," katanya, Senin 23 Mei 2022.

Kemudian dijelaskan Sumianto, sapi miliknya ini memang sengaja disiapkan untuk qurban di hari raya Idul Adha, pada bulan Juli mendatang.

BACA JUGA:Kejiwaan Ibu Tiri Penganiaya Anak Dipastikan Baik, Kasus Berlanjut

BACA JUGA:Bandar Sabu di Bungo Ditangkap Saat Hendak Bertransaksi

"Kalau usia sapinya berkisar dari 2,5 tahun sampai 3 tahun, rencana akan diqUrbankan di masjid waktu lebaran nanti. Namun sudah dimaling. Satu ekor sapi untuk tujuh orang," jelasnya.

Menurut hematnya, berat dari masing-masing sapi tersebut berkisar dari 110 kilogram sampai 120 kilogram, dan harganya juga berbeda-beda.

"Satu sapi yang usianya 2,5 tahun itu beratnya sekitar 110 kilo, dan dua sapi yang usianya 3 tahun itu sekitar 120 kilo. Harganya sekitar Rp 20 juta sampai Rp 25 juta satu sapi. Kalau ditotalkan sekitar Rp 70 juta untuk tiga ekor sapi," ujarnya.

Atas kejadian ini, dirinya telah melaporkan kepada pihak Kepolisian Sektor, Kotabaru. (dra/enn).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: