Kebakaran Hebat di SD 164 Kasang, Begini Kesaksian Warga

Kebakaran Hebat di SD 164 Kasang, Begini Kesaksian Warga

Kebakaran SD164 Kasang--

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Terkait peristiwa kebakaran hebat yang melanda SD 164 Kasang, Kota Jambi pada Sabtu, 7 Mei 2022, salah satu warga menyebutkan bahwa kejadian tersebut terjadi sekira pukul 21.45 WIB.

"Kejadian tadi hampir jam 10 an bang, banyak warga teriak-teriak kebakaran, kalau informasinya api itu dari bedeng dekat SD itu pertama kali muncul," ujar warga yang enggan disebutkan namanya.

Api cepat membesar karena kondisi waktu kejadian sedang berhembus angin kencang yang menbuat dalam waktu singkat bangunan SD terbakar.

"Api cepat membesar tadi karena kondisi angin lagi kencang bang, tapi setau saya tidak ada korban karena saat kejadian sudah kosong orang disana," tutupnya.

BACA JUGA:Kebakaran Hebat Landa SD 164 Kasang, Petugas dan Warga Berjibaku Memadamkan Api

BACA JUGA:Kapolri: Kemungkinan One Way Waktunya Diperpanjang

Diketahui sebelumnya, Kebakaran hebat melanda Sekolah Dasar (SD) 164 Kasang, Kota Jambi pada Sabtu, 7 Mei 2022.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran ini, namun warga beserta petugas dari Dinas Pemadaman dan Penyelamatan (Damkar) Kota Jambi masih berjibaku memadamkan api.

"Benar, saat ini petugas masih berusaha melakukan pemadaman api di TKP," kata Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Kota Jambi, Rino saat dikonfirmasi.

Rino menambahkan, perkembangan selanjutnya dari kejadian ini akan disampaikan kembali. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: