Tinjau Pos PAM Lebaran, Walikota Fasha Naik Mobil Dandempom II/2 Jambi, Ini Alasannya

Tinjau Pos PAM Lebaran, Walikota Fasha Naik Mobil Dandempom II/2 Jambi, Ini Alasannya

Mobil bus Pemkot Jambi -Rizal Zebua/jambi-independent-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Tinjauan Wali Kota Jambi, Syarif Fasha ke sejumlah Pos PAM Lebaran 2022 Sabtu 30 April 2022 ini diikuti sejumlah unsur Forkompinda Kota Jambi.

Tinjauan ini dilakukan untuk melihat kesiapan Pos PAM Lebaran 2022 Kota Jambi. Wali Kota Jambi, Syarif Fasha beserta rombongan menaiki bus khusus.

Namun sayang, setiba di Pos PAM Lebaran 2022 Tugu Keris Siginjai Kota Jambi, bus yang dinaiki mereka mengalami masalah.

Tampak dari bagian bawah bus, solar yang ada bercucuran keluar. "Filter ya longgar ini," kata salah satu pejabat Kota Jambi, Sabtu 30 April 2022.

BACA JUGA:Tinjau Pos PAM Lebaran 2022, Ini yang Dilakukan Walikota Fasha 

BACA JUGA:Viral Video Mesra Arya Saloka Menciumi Amanda Manopo, Netizen Serbu Instagram Putri Anne Beri Dukungan

Tak mau menunggu lama, Wali Kota Fasha memilih menaiki mobil Dinas Dandempom II/2 Jambi. Sementara para pejabat unsur Forkompinda tampak menaiki mobil dinasnya masing-masing.

Saat ini tinjauan dilanjutkan meninjau Pos PAM Lebaran 2022 area Jamtos. (Zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: