Selamat! Tim Bulutangkis Putri Indonesia Lolos ke Final BATC 2022

Selamat! Tim Bulutangkis Putri Indonesia Lolos ke Final BATC 2022

SELANGOR, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Setelah Tim Putri Jepang mundur, Indonesia memastikan satu tempat ke final Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022 di Selangor, Malaysia.

Belum diketahui pasti, alasan skrikandi Negeri Matahari Terbit itu mengundurkan diri.

"Tim putri Indonesia melaju ke babak final Kejuaraan Asia Beregu 2022 setelah Jepang memutuskan untuk mundur," tulis PBSI dalam akun twitter mereka.

Sebelumnya Tim Bulutangkis Putri Indonesia dijadwalkan akan bertanding melawan Jepang di semifinal BATC 2022 mulai pukul 09.00 WIB.

Di partai puncak, Minggu (20/2) besok, Gregoria Mariska dkk tinggal menunggu pemenang antara Korea Selatan melawan tuan rumah, Malaysia.

Di sektor putra, Tim Bulutangkis Putra Indonesia akan menghadapi Singapura di semifinal, Sabtu (19/2) sore, pukul 15.00 WIB.

Di kategori tunggal putra, Indonesia akan diperkuat Chico Aura Dwi Wardoyo, Ikhsan Rumbay, Christian Adinaya, dan Yonathan Ramlie.

Sedangkan, ganda putra yang disiapkan Indonesia adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Leo Rolly Carnando/ Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/ Bagas Maulana.

Sementara Korea Selatan dan tuan rumah Malaysia akan bertemu di semifinal lainnya baik di kategori putra maupun putri.

Korea Selatan vs Malaysia untuk kategori putri akan digelar, Sabtu (19/2) pagi. Sedangkan, untuk Korea Selatan vs Malaysia kategori putra akan digelar pada Sabtu (19/2) sore. (*)

Artikel ini telah tayang di radartegal.com, dengan judul Tim Bulutangkis Putri Indonesia Lolos ke Final BATC 2022 Tanpa Keringat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: