Tak Cuma Helen Bos Narkoba, Polisi Juga Tangkap Didin di Jakarta Selatan, Begini Penampakan dan Peran Mereka

Kamis 10-10-2024,18:32 WIB
Reporter : Risza S Bassar
Editor : Risza S Bassar

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Polisi lewat tim gabungan dari Direktorat  Tindak Pidana (Dittipid) Narkoba Bareskrim Polri, telah berhasil menangkap Helen, bos narkoba di Jambi.

Penangkapan Helen selaku bos narkoba di Jambi ini sendiri, melalui joint investigation dengan Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi.

Tak hanya Helen, polisi rupanya juga sudah menangkap salah satu orang kepercayaannya, Didin.

Informasi yang didapat jambi-independent.co.id, Didin ditangkap di Jakarta Selatan pada hari Kamis 1 Oktober 2024 dini hari, pukul 01.00.

BACA JUGA:Komitmen Keluarga Besar Kesehatan Jambi: Maulana-Diza untuk Wali Kota 2024

BACA JUGA:Karya Inovasi Produk Makanan Bergizi Antarkan Siswa Cerdas dari Sumatera Barat Raih Level Tertinggi AHM Best S

Dari hasil tangkapan ini lah, polisi berhasil melacak keberadaan Helen di kawasan Jakarta Barat. Dia pun ditangkap di hari yang sama, pukul 04.00.

Lantas, bagaimana sepak terjang Helen yang disebut-sebut sebagai pengendali narkoba di Jambi ini?

Rupanya, Helen ini adalah bos dari basecamp narkoba yang ada di Jambi. 

Sebelumnya, tim gabungan Dit Tipid Narkoba Bareskrim Polri dan Ditresnarkoba Polda Jambi, akhirnya berhasil menangkap bos narkoba di Jambi, Helen.

BACA JUGA:Sempat Kalah 10-0 di Pertemuan Terakhir, Ini Momen Balas Dendam Timnas Indonesia vs Bahrain

BACA JUGA:Peraturan Daerah Lebih Efektif! Ini Pesan Penting dari Pjs Gubernur Jambi soal Harmonisasi

Helen belakangan ini disebut-sebut mengendalikan jalur peredaran narkoba di Provinsi Jambi.

Helen ini, diamankan di Jakarta hari Kamis 10 Oktober 2024.

"H ditangkap di Jakarta," kata Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, saat dikonfirmasi Kamis 10 Oktober 2024.

Kategori :