Meningkatnya Kasus Pencurian aset PLN, Warga Dihimbau Aktif Melaporkan Kejadian Mencurigakan

Selasa 27-08-2024,16:29 WIB
Reporter : Siti Halimah
Editor : Edo Adri

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kejahatan pencurian aset PLN semakin marak terjadi di Kabupaten Bungo. Aset-aset penting seperti kabel dan gardu listrik milik PLN yang berada di lingkungan PLN UP3 Muara Bungo menjadi sasaran utama para pelaku. Kejadian ini tentunya mengganggu kelancaran distribusi listrik dan menimbulkan kerugian besar bagi PLN serta masyarakat yang bergantung pada pasokan listrik.

Agung Pratomo, Manager PLN UP3 Muara Bungo, menyatakan keprihatinannya atas maraknya kasus pencurian tersebut. Ia mengimbau kepada seluruh pelanggan setia PLN untuk lebih waspada dan segera melaporkan jika menemukan adanya aktivitas mencurigakan di sekitar aset-aset PLN.

"Kami meminta kepada seluruh masyarakat, terutama pelanggan setia PLN, agar selalu waspada. Jika melihat ada orang yang mencurigakan, tanpa identitas dan atribut resmi petugas PLN, yang sedang melakukan kegiatan di sekitar gardu listrik atau aset lainnya, mohon segera laporkan ke kantor PLN terdekat," ujar Agung Pratomo dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Agung menambahkan bahwa masyarakat juga bisa melaporkan hal-hal mencurigakan tersebut melalui perangkat desa, Contact Center PLN 123, maupun aplikasi PLN Mobile. Langkah ini sangat penting untuk mencegah terjadinya pencurian lebih lanjut dan menjaga keamanan serta kelancaran pasokan listrik di Kabupaten Bungo.

BACA JUGA:Update Laporan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar soal Dugaan Pencemaran Nama Baik

BACA JUGA:Jelang Status Janda, Sarwendah Fokus Bekerja untuk Anak

PLN juga telah meningkatkan pengawasan dan patroli di beberapa titik rawan pencurian. Namun, partisipasi aktif dari masyarakat sangat dibutuhkan untuk menekan angka kejahatan ini. "Keamanan aset PLN bukan hanya tanggung jawab kami, tetapi juga tanggung jawab bersama. Kerja sama antara PLN dan masyarakat sangat diperlukan untuk memastikan pasokan listrik tetap terjaga dengan baik," tambah Agung.

Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai pelaku pencurian yang berhasil ditangkap. Pihak PLN bersama aparat kepolisian masih terus melakukan investigasi untuk mengungkap pelaku di balik kasus-kasus pencurian ini.

Dengan adanya himbauan ini, diharapkan masyarakat lebih waspada dan proaktif dalam menjaga aset-aset penting yang berhubungan dengan kelistrikan di sekitar mereka. Setiap laporan yang masuk akan segera ditindaklanjuti oleh pihak PLN guna mencegah kerugian lebih lanjut. ADV

Kategori :