Polsek Gunung Kerinci Berhasil Amankan Tiga Pelaku Perampokan

Minggu 21-04-2024,11:41 WIB
Reporter : Saprial
Editor : Surya Elviza

KERINCI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pencurian dengan kekerasan (Curas) yang terjadi 15 April 2024 di jalur dua Komplek perkantoran bukit tengah ternyata pelaku masih duduk di bangku  Siswa di SMK Kerinci dan satu orang dewasa Zendi (22), modus pelaku yakni modus pacaran. 

Polsek Gunung Kerinci berhasil membekuk tiga pelaku salah satunya adalah seorang wanita 15 tahun yang saat bereaksi yang mengajak pelaku keluar malam.

 Ketiga pelaku berhasil diamankan kurang dari 24 jam, 3 orang pelaku kasus perampokan di Siulak Kabupaten Kerinci ini. Berhasil ditangkap oleh  tim Reskrim Polsek Gunung Kerinci pada Selasa 16 april 2024. 

Ketiga pelaku yang ditangkap berinisial Z 22 tahun, AP15 tahun dan S 16 tahun, AP dan S merupakan anak dibawa umur yang masih duduk di salah satu sekolah Menengah Kejuruan di Kerinci. 

BACA JUGA:5 Tips Menjaga Body Motor Tetap Kinclong, Nomor 3 Paling Sering Dilupakan

BACA JUGA:Soal Dugaan Pelecehan Siswi Madrasah Aliyah oleh Kepsek di Tanjab Barat, Ini Tanggapan Polisi

Ketiganya sudah diamankan di Polsek Gunung Kerinci berdasarkan keterangan AP (15) bahwa semua sudah direncanakan, dan mereka mengakui perbuatan mereka.

Kapolsek Gunung Kerinci, IPDA Alti, mengatakan perbuatan mereka sepertinya sudah profesional, jika dilihat dari modus maka mereka seperti sudah profesional.

Dimana satu pelaku mengajak seorang temannya keluar malam sampai di satu lokasi yang direncanakan lalu  berhenti tidak lama kemudian temannya datang dengan mengancam dengan senjata tajam (parang,red) dan meminta korban menyerahkan kunci motor dan HP.

“Modus yang digunakan pelaku dalam kasus ini yakni dengan modus pacaran, kejadian ini terjadi pada satu pekan lalu malam tanggal 15 April setelah menerima laporan Anggota Polsek langsung meminta keterangan dari AP yang berpura pacaran sebenarnya mereka tidak pacaran, dan keterangan AP (15) dirinya mengakui kalau yang melakukan adalah temannya yang sudah menunggu di lokasi yang sudah mereka rencanakan,”jelasnya. 

BACA JUGA:Budi Setiawan Ungkapkan Niat Maju Pilwako saat Halal Bihalal, Warga Sambut Antusias

BACA JUGA:Pinjaman KUR BRI Rp 30 Juta Bayar Cicilan Hanya Rp 500 Ribuan Saja Sebulan, Cek Disini Syaratnnya

Lokasi perampokan yakni saat korban sedang berada di jalur dua, di dekat komplek Perkantoran Bupati Kerinci di bukit tengah siulak Kabupaten Kerinci pada senin malam. 

Kapolsek Gunung Kerinci mengatakan  ketiga pelaku sudah  ditangkap, pengungkapan kasus ini cepat karena salah satu pelaku adalah teman korban.  Dua orang pelaku merupakan anak di bawah umur  berstatus sebagai siswa dan siswi SMK di Kabupaten Kerinci. 

Dari pelaku, petugas berhasil  mengamankan barang bukti berupa  sebilah pisau, dua unit handphone dan satu unit sepeda motor, hasil perampokan mereka belum sempat di jual.

Kategori :